Pj Gubernur DKI Optimistis Perekonomian Jakarta Bertumbuh Sepanjang Tahun 2024

Kamis, 06 Juni 2024 Reporter: Folmer Editor: Erikyanri Maulana 1257

Pj Gubernur DKI Optimis Perekonomian Jakarta Bertumbuh Selama Tahun 2024

(Foto: Andri Widiyanto)

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono optimistis perekonomian Jakarta akan terus bertumbuh pada tahun 2024.

Perekonomian Jakarta akan terus bertumbuh

"Perekonomian Jakarta akan terus bertumbuh hingga akhir 2024 serta angka inflasi yang terus terkendali," ujar Heru Budi Hartono, usai menghadiri Opening Ceremony Jakarta Kreatif Festival (JaKreatiFest) dan Festival Jakarta Great Sale (FJGS) 2024 di Mal Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Kamis (6/6).

Ia memaparkan, pihaknya telah memiliki agenda kegiatan bertaraf internasional yakni Jakarta Internasional Marathon dalam menyambut perayaan HUT ke-497 Kota Jakarta yang akan berdampak pada pertumbuhan ekonomi Jakarta.

"Termasuk kegiatan-kegiatan yang digelar oleh Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi DKI Jakarta agar angka perekonomian Jakarta terus naik,” paparnya.

Sementara, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Jakarta, Arlyana Abubakar menuturkan,  perekonomian Jakarta masih tetap kuat di tengah ketidakpastian ekonomi global.

"Ini tercermin dari ekonomi Jakarta pada triwulan I tahun 2024 tetap tumbuh sekitar 2,78. Kemudian angka inflasi masih terjaga sebesar 2,08 pada mei 2024," tuturnya.

Ia mengungkapkan, Jakarta saat ini siap menuju kota global yang menjadi pusat perdagangan, menyediakan jasa layanan keuangan serta bisnis nasional dan global.

"Ini juga sejalan dengan impelementasi UU Daerah Khusus Jakarta," ungkapnya.

Ditambahkan Arlyana, Jakarta menjadi kota global membutuhkan ekosistem andal, termasuk digitalisasi.

"Adapun digitalisasi pembayaran di Jakarta yang direfleksikan dari indeks elektralisasi transaksi pemerintah daerah saat ini sudah mencapai 98,3 persen," tambahnya.

Kondisi ini, lanjut Arlyana, sejalan dengan rasio  pemanfaatan QRIS terhadap pendapatan asli daerah yang mencapai 0,51 persen. Lalu penggunaan kanal penerimaan digital pemda yang meningkat menjadi 38 persen dari total pajak dan retrebusi.

"Serta hingga April 2024, penggunaan QRIS di Jakarta sudah mencapai 5,78 juta. Dan dari sisi volume transaksi QRIS di Jakarta mencapai 462,52 juta sepanjang tahun 2024," tandasnya.

BERITA TERKAIT
JaKreatiFest dan FJGS 2024 Diharapkan Perkuat Perekonomian

JaKreatiFest dan FJGS 2024 Diharapkan Perkuat Perekonomian Menuju Kota Global

Kamis, 06 Juni 2024 891

BI DKI : Ekonomi Jakarta pada Triwulan II 2024 Diprediksi Tumbuh Lebih Tinggi

BI DKI Prediksi Ekonomi Jakarta pada Triwulan II 2024 Tumbuh Lebih Tinggi

Kamis, 16 Mei 2024 968

Ekonomi Jakarta Tahun Ini Diprediksi Meningkat

Ekonomi Jakarta Diprediksi Meningkat Tahun Ini

Jumat, 17 Mei 2024 4409

Pj Gubernur DKI Serahkan LKPJ 2023

Pj Gubernur Sampaikan IPM Jakarta Tertinggi di Indonesia Saat Rapat Paripurna LKPJ 2023

Kamis, 18 April 2024 3735

Pemprov DKI Jakarta Konsisten Jaga Ketersediaan dan Stabilitas Harga Pangan Selama Ramadan

Pemprov DKI Konsisten Jaga Ketersediaan dan Stabilitas Harga Pangan

Selasa, 02 April 2024 8322

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468501

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307236

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285051

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283950

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282628

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks