Puluhan Pasukan Oranye Bersihkan Area TPU Pulau Kelapa

Kamis, 07 Maret 2024 Reporter: Anita Karyati Editor: Toni Riyanto 7362

 30 Petugas PPSU Bantu Bersihkan Makam di Pulau Kelapa

(Foto: Anita Karyati)

Sebanyak 30 petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) atau dikenal Pasukan Oranye melakukan pembersihan area Taman Pemakaman Umum (TPU) Pulau Kelapa di RT 02/02, Kelurahan Pulau Kelapa, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Kepulauan Seribu

Lurah Pulau Kelapa, Muslim mengatakan, upaya menjaga kebersihan di area makam ini dilakukan untuk meningkatkan kenyamanan para peziarah yang biasa datang ke TPU menjelang Ramadan. Diprakirakan, warga mulai memadati TPU mulai besok hingga akhir pekan

"Ziarah makam sebelum Ramadan itu sudah menjadi tradisi masyarakat di sini. Jadi kita berinisiatif melakukan kegiatan bersih-bersih untuk kenyamanan warga juga," ujarnya, Kamis (7/3).

Muslim menjelaskan, Pasukan Oranye membersihkan sampah-sampah di area TPU seperti daun-daun kering, patahan ranting, hingga sampah plastik.

"Dalam kegiatan ini, petugas PPSU juga dibantu tiga penjaga TPU untuk merapikan rumput makam," terangnya.

Ia menambahkan, makam di TPU Pulau Kelapa dengan luas sekitar satu hektare sudah mulai penuh. Untuk itu, pengadaan lahan makam baru juga menjadi kebutuhan warga saat ini.

"Semoga ke depan bisa direalisasikan. Sebab, kebutuhan tempat pemakaman i i sangat penting," ungkapnya.

Sementara itu, salah seorang warga RT 03/04, Kelurahan Pulau Kelapa, Latifa (30)

sangat mengapresiasi upaya menjaga kebersihan area makam tersebut.

"Rencananya, saya mau ziarah hari Minggu karena pekanbaru depan sudah mulai puasa. Kalau TPU bersih, kami juga pasti merasa lebih nyaman dan senang," tandasnya.

BERITA TERKAIT
TPU Pulau Karya Bakal Dibuat Rapih dan Asri

TPU Pulau Karya Ditata Jadi Lebih Asri

Kamis, 13 Juli 2023 3439

TPU Pulau Karya Ditutup Sementara Dari Kegiatan Ziarah Makam

TPU di Kepulauan Seribu Tutup Kegiatan Ziarah Makam

Kamis, 23 April 2020 3216

800 Petugas TPU Karet Bivak Lakukan Kerja Bakti

800 Petugas Kerja Bakti Bersihkan TPU Karet Bivak

Selasa, 02 Mei 2023 1251

H-3 Jelang Ramadhan Penziarah Kunjungi TPU Pulau Karya

TPU Pulau Karya Mulai Dipadati Peziarah

Minggu, 19 Maret 2023 1932

Pedagang Tabur Bunga di TPU Karet Bivak Raup Keuntungan

Omzet Penjual Bunga di TPU Karet Bivak Meningkat

Senin, 26 Juni 2017 2429

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks