Lahan Eks JS 37 akan Direfungsi Jadi Trotoar

Senin, 03 Agustus 2015 Reporter: Rio Sandiputra Editor: Lopi Kasim 2227

Lahan Eks JS 37 Akan Direfungsi Jadi Trotoar

(Foto: Rio Sandiputra)

Sisa pembongkaran tempat penampungan sementara pedagang kaki lima (PKL) JS 37, Jl Dharmawangsa Raya dibersihkan petugas, Senin (3/8). Nantinya, lokasi tersebut akan direfungsi menjadi trotoar bagi pejalan kaki.

Kita bongkar lagi ada sisa tembok-tembok yang masih berdiri tadi. Lalu ini puingnya masih sangat banyak sekali

"Kita bongkar lagi ada sisa tembok-tembok yang masih berdiri tadi. Lalu ini puingnya masih sangat banyak sekali," ujar Agustio Ruhuseto, Kepala Suku Dinas Bina Marga Jakarta Selatan, Senin (3/8).

Menurut Agustio, pihaknya menurunkan 10 petugas untuk melakukan pembersihan lahan. Agar bisa lebih cepat mengangkut sisa puing yang ada dari 17 lapak PKL tersebut. "Sepertinya ini 10 orang saja masih agak kurang karena material puingnya cukup besar," ucapnya.

Nantinya, lahan dengan lebar 2,5 meter dan panjang sekitar 150 meter akan difungsikan kembali menjadi trotoar. "Kita fungsikan kembali menjadi trotoar. Dibuat peluran semen saja, karena kalau dibuat pakai konblok bisa dicuri orang," terangnya.

Rencananya, untuk pembersihan puing akan berlangsung selama 1 minggu. "Karena itu mengangkut ke mobilnya pakai manual tenaga manusia ya kira-kira satu minggu baru bisa selesai," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 3 Ton Sampah Diangkut Dari Eks JS 37

Tiga Ton Sampah Diangkut dari JS 37

Rabu, 11 Maret 2015 3360

Buat Jalan Tembus, Bangunan Kantin di Jl Garnisun Dibongkar

Kantin Plaza Semanggi Dibongkar untuk Jalan Tembus

Sabtu, 11 Juli 2015 6187

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks