Ahok Tak Masalah Digugat Warga Kampung Pulo

Selasa, 28 Juli 2015 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Agustian Anas 6406

Ahok Tak Masalah Digugat Warga Kampung Pulo

(Foto: Yopie Oscar)

Gugatan warga Kampung Pulo, Jakarta Timur kepada Satpol PP yang disampaikan ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Jakarta ditanggapi santai Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Gugatan dilayangkan ke PTUN sejak 8 Juli 2015 lalu.

Nggak apa-apa kalau orang mau gugat silakan saja. Nggak apa-apa orang mau ke PTUN juga nggak masalah. Semua orang punya hak. Kamu lihat saja prosesnya seperti apa

Ahok mengatakan, semua orang memiliki hak untuk melakukan gugatan. Pihaknya akan menyiapkan bukti-bukti yang dimiliki melalui Biro Hukum DKI Jakarta.

"Nggak apa-apa kalau orang mau gugat silakan saja. Nggak apa-apa orang mau ke PTUN juga nggak masalah. Semua orang punya hak. Kamu lihat saja prosesnya seperti apa," kata Ahok, di Balaikota, Selasa (28/7).

Berdasarkan penggugat surat yang dikirim tanggal 15 Juni 2015 itu dianggap telah menyalahi UU No 5 tahun 1986 jo UU No 9 Tahun 2004 Pasal 53 ayat 2 tentang Peradilan Tata Usaha Negara. Dalam hal ini, pemerintah dianggap menyalahi aturan dalam proses pembuatan dan pengiriman SP tersebut. Surat peringatan itu dikirim kepada warga Kampung Pulo yang terkena dampak normalisasi Sungai Ciliwung.

Warga nantinya akan direlokasi ke rumah susun sederhana sewa (rusunawa) yang telah disiapkan oleh Pemprov DKI Jakarta. Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI Jakarta sendiri menargetkan mulai merelokasi seluruh kepala keluarga (KK) di Kampung Pulo, Kelurahan Kampung Melayu ke Rusunawa Jatinegara Barat pada Agustus mendatang.

Saat ini baru 60 KK dari total 900 KK yang sudah menempati Rusunawa Jatinegara Barat. Sementara yang telah mengikuti pengundian unit berjumlah 420 KK dan menerima kunci 100 KK dari total 520 unit rusunawa.

BERITA TERKAIT
Ahok Curiga Oknum PNS BPKAD Bermain Aset

Ahok Curiga Oknum PNS Bermain Aset

Selasa, 14 Juli 2015 4863

Agustus, Warga Kampung Pulo Direlokasi

Agustus, Warga Kampung Pulo Direlokasi

Senin, 27 Juli 2015 3637

 Jelang Relokasi, Warga Kampung Pulo Bentangkan Spanduk Kekecewaan

Penertiban Kampung Pulo Tunggu Instruksi Gubernur

Jumat, 24 Juli 2015 6116

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks