Taman Berubah Jadi Bengkel Las-Cat Duco

Kamis, 23 Juli 2015 Reporter: Nurito Editor: Agustian Anas 8437

Taman Berubah Jadi Pangkalan Cat Duko dan Bengkel Las

(Foto: Nurito)

Taman yang seharusnya menjadi tempat rekreasi keluarga kini banyak yang berubah fungsi. Salah satunya taman di sepanjang Jl Alu-Alu, Kelurahan Jati, Pulogadung, Jakarta Timur yang berubah menjadi tempat bengkel las ketok dan cat duco. Kondisi ini menyebabkan taman tersebut menjadi kotor.

Itu kan ranahnya UKM. Sebenarnya cat duko ini bagian dari PKL. Mereka juga bisa dibina, kalau disiapkan tempat yang layak ini jadi potensi untuk menggerakkan roda perekonomian

Pantauan beritajakarta.com di lapangan, Kamis (23/7), puluhan bengkel las dan cat duco serta tambal ban mangkal di taman sepanjang Jl Alu Alu, Jl Cipinang Baru Utara dan Jl Persahabatan Timur. Bahkan mereka juga menempati trotoar yang ada di kiri kanan jalan tersebut. Sebagian dari mereka mengerjakan pengecatan dan dempul mobil di taman dan trotoar. Padahal taman ini sudah dipagar setinggi satu meter.

Camat Pulogadung Ahmad Hariadi mengatakan, penertiban bengkel cat duco merupakan kewenangan Sudin Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan (KUMKMP) Jakarta Timur. Meski demikian, pihaknya mengaku sudah sering melakukan penertiban, namun mereka beroperasi lagi. Pelaku usaha cat duko dan bengkel las ini sekitar 25-30 orang. Mereka sudah beroperasi sejak 25 tahun lalu.

"Itu kan ranahnya UKM. Sebenarnya cat duko ini bagian dari PKL. Mereka juga bisa dibina, kalau disiapkan tempat yang layak ini jadi potensi untuk menggerakkan roda perekonomian," ujar Hariadi.

Ia mengatakan, pelaku usaha cat duco ini tidak melakukan pengecatan di taman. Mereka hanya duduk-duduk, mangkal mencari konsumen. Sedangkan untuk pengecatan dilakukan di luar taman.

"Kalau mereka melakukan pengecatan di taman tentu akan kita tertibkan," ungkapnya.

BERITA TERKAIT
PKL dan Tukang Cat Duco Di Kawasan Senen Ditertibkan

Serobot Trotoar, PKL & Tukang Cat Duco Ditertibkan

Rabu, 28 Januari 2015 3715

 25 Lapak Cat Duco di Pulogadung Ditertibkan

25 Lapak Cat Duco di Jalur Hijau Ditertibkan

Kamis, 22 Januari 2015 5009

bengkel cat duco kramat raya

Jl Kramat Raya Marak PKL

Selasa, 20 Mei 2014 6166

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468507

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283953

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks