Bekas Kantor Kelurahan Makasar Diusulkan Jadi Sektor Pemadam Kebakaran

Kamis, 21 September 2023 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 4976

Eks Kantor Kelurahan Makasar Diusulkan jadi Sektor Pemadam Kebakaran

(Foto: Nurito)

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, mengusulkan agar bekas kantor Kelurahan Makasar di Jalan Kerja Bakti, dijadikan Markas Sektor Pemadaman.

Usulan ini didukung Wali Kota Muhammad Anwar

Usulan itu diajukan Kepala Sudin (Gulkarmat) Muchtar Zakaria kepada Wali Kota Jakarta Timur, Muhammad Anwar, saat rapat koordinasi wilayah (rakorwil), Kamis (21/9).

Menurut Muchtar, lokasi bekas kantor Kelurahan Makasar tersebut cocok untuk markas sektor pemadam, karena terletak di wilayah pemukiman penduduk .

"Karena kebutuhan sangat mendesak, saya minta agar bekas kantor Kelurahan Makasar itu dijadikan Sektor Pemadam Kebakaran Kecamatan Makasar. Kebetulan lokasinya di pemukiman penduduk, sehingga sangat tepat," kata Muchtar.

Usulan ini langsung direspon positif Wali Kota Muhammad Anwar. Dia pun meminta agar Satpel Bina Marga dan Satlak Pendidikan yang menempati gedung bekas kelurahan itu,  pindah ke kantor Kecamatan Makasar.

Menurutnya, kantor Kecamatan Makassar memiliki gedung baru, dibangun dengan biaya mahal dan banyak ruangan kosong. Sehingga sangat disayangkan  jika tidak dipergunakan semaksimal mungkin

"Musibah kebakaran sifatnya emergency tentunya SOP harus dekat dengan pemukiman. Saya harapkan Satlak Pendidikan dan Satpel Bina Marga pindah ke kantor kecamatan. Saya berikan batas waktu satu minggu harus pindah," tegas Anwar.

BERITA TERKAIT
Gulkarmat Jaktim Terus Gencarkan Sosialisasi Pencegahan Kebakaran

Gulkarmat Jaktim Terus Gencarkan Sosialisasi Pencegahan Kebakaran

Kamis, 13 Juli 2023 3455

 Anwar Panen Padi di Rooftop Kantor Wali Kota Jaktim

Anwar Pimpin Panen Raya di Rooftop Kantor Wali Kota Jaktim

Kamis, 21 September 2023 4187

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks