Kamis, 16 Juli 2015 Reporter: Suparni Editor: Dunih 5464
(Foto: Suparni)
Keselamatan penumpang kapal di Pulau Seribu menjadi prioritas dalam pelayananan transportasi laut selama Lebaran. Beberapa dokumen kelengkapan perizinan pelayaran dan alat keselamatan yang biasa dibawa di dalam kapal juga tak luput dari pemeriksaan petugas.
Dalam pemeriksaan yang digelar hari ini, selain memeriksa dokumen operasional kapal, polisi juga mengecek life jacket untuk penumpang, termasuk sepeda motor yang diangkut dari darat ke pulau.
Kapolres Kepulauan Seribu, AKBP Andi Herindra mengatakan, kali ini hanya peringatan bagi yang masih melanggar. Untuk pemeriksaan berikutnya, pemilik kapal yang lalai akan ditindak tegas.
"Kami masih menemukan life jacket yang sudah tidak layak pakai. Jumlah yang tidak sesuai dengan jumlah penumpang dan surat-surat yang sudah mati," terang Andi, Rabu (15/7).
Namun, dari 10 sepeda motor yang diangkut dari darat menuju pulau, saat diperiksa surat-suratnya lengkap.
Pemeriksaan kapal dan dokumen kapal juga diiringi dengan pemasangan stiker agar pemilik kapal mengutamakan keselamatan penumpang.
Jika kemudian hari masih ditemukan pelanggaran, polisi dan Syahbandar akan menghentikan operasi kapal yang tidak memenuhi persyaratan tersebut.