Kamis, 20 Juli 2023 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 3969
(Foto: TP Moan Simanjuntak)
Personel Suku Dinas (Sudin) Bina Marga Jakarta Barat dikerahkan untuk membersihkan tali air di Jalan Daan Mogot, Kelurahan Kalideres, Kecamatan Kalideres.
Pembersihan dilakukan agar saat hujan deras air dapat mengalir lancar ke saluran sehingga bisa meminimalisir atau mencegah timbulnya genangan.
Kepala Satpel Bina Marga Kecamatan Kalideres, Esi Praharaningsih mengatakan, pembersihan tali air dilakukan sepanjang 500 meter mulai dari depan kantor Polsek Kalideres hingga traffic light hingga Mal Daan Mogot.
“Kami membersihkan tali air dari sampah daun dan tanah,” ujar Esi, Kamis (20/7).
Ditambahkan Esi, pihaknya mengerahkan lima personel Sudin Bina Marga dalam aksi bersih-bersih tersebut. Menurutnya, pembersihan tali air rutin dilakukan aga
r air hujan dapat mengalir dengan lancar menuju saluran.Menurutnya, pembersihan serupa juga akan dilakukan di Jalan Peta Selatan, Jalan Peta Barat, Jalan Utan Jati, dan lainnya.
“Dengan dibersihkannya tali air diharapkan saat hujan deras air dapat mengalir dengan lancar menuju saluran sehingga dapat meminimalisir atau mencegah timbulnya genangan,” tandasnya.