Tak Sesuai Izin, Bangunan Dibongkar Paksa

Kamis, 02 Juli 2015 Reporter: Suparni Editor: Dunih 3069

 Tak Sesuai Izin, Bangunan Dibongkar Paksa

(Foto: Suparni)

Sudin Penataan Kota Jakarta Utara kembali membongkar paksa tembok bangunan rumah tinggal di jalan Sindang, Kelurahan Rawa Badak Utara, Kecamatan Koja, Jakarta Utara. Pembongkaran dilakukan, karena bangunan tidak sesuai dengan maket di perizinan.

Izinnya sih rumah tinggal, tapi kok cenderung ke ruko

Kasudin Penataan Kota Jakarta Utara, Monggur Siahaan mengatakan, pembongkaran 6 tembok bangunan berlantai tiga senilai Rp 4 miliar itu, karena diduga ada perubahan bentuk dari rumah tinggal menjadi ruko. Untuk membongkar tembok yang seharusnya tidak ada dalam maket perizinan, pihaknya mengerahkan 20 personel Satpol PP Kecamatan Koja.

"Izinnya sih rumah tinggal, tapi kok cenderung ke ruko. Makanya kita bongkar bagian-bagian yang mengarah ke ruko itu, dikembalikan sesuai izin," ujarnya, Kamis (2/7).

Sementara itu, pemilik bangunan mengakui, ada kesalahan pembuatan tembok yang dilakukan oleh pemborong. Menurutnya semua perizinan telah diurus dan disetujui oleh Sudin Penataan Kota.

"Bangunan tersebut murni untuk hunian," kata pemilik yang enggan disebut namanya.

BERITA TERKAIT
Bangunan di Pademangan Timur akan Ditertibkan

Bangunan di Pademangan Timur akan Ditertibkan

Kamis, 02 Juli 2015 3839

Puluhan Bangunan Liar Diatas PHB Rawa Simprug Dibongkar

Bangunan di Atas Saluran PHB Dibongkar

Kamis, 02 Juli 2015 3589

 179 Bangunan Liar di Kelurahan Duri Pulo Segera di Bongkar

Bikin Kumuh, 179 Bangunan akan Ditertibkan

Rabu, 01 Juli 2015 3209

Tak Miliki Ijin,Bangunan Senilai Miliaran Rupiah Dibongkar

Tanpa IMB, Ruko Senilai Rp 10 Miliar Dibongkar

Senin, 29 Juni 2015 20908

Bangunan Sepanjang Kali Inspeksi Ciliwung Menteng Dibongkar

Pagar Gedung di Jalan Inspeksi Kali Ciliwung Dibongkar

Rabu, 01 Juli 2015 7304

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307872

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260994

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196618

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks