Perbaikan Lampu Lalu Lintas di Jalan Cimahi Diapresiasi Warga

Rabu, 08 Maret 2023 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Andry 1589

 Perbaikan Lampu Merah di Cimahi Menteng Diapresiasi Warga

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Warga yang biasa melintas di Jalan Cimahi, Menteng, Jakarta Pusat mengapresiasi kerja cepat aparatur Pemprov DKI Jakarta dalam menanggapi aduan terkait padamnya lampu lalu lintas di lokasi.

Bagus sekali. Saya lewat lampu lalu lintas sudah menyala

Laporan padamnya lampu lalu lintas di ruas jalan tersebut disampaikan warga pada Selasa (7/3) kemarin melalui aplikasi JAKI dengan nomor aduan JK JK2303020153.

Kepala Unit Pelaksana Sistem Pengendalian Lalu Lintas Dishub DKI Jakarta, Emanuel Kristanto mengatakan, laporan warga dari aplikasi JAKI ini telah ditanggapi jajarannya dengan mengerahkan tiga personel untuk memperbaiki lampu lalu lintas di lokasi.

"Di hari yang sama langsung kami perbaiki. Perbaikan meliputi power PLN yang terbalik di box control, kabel di tiang sekaligus penggantian fuse merah," katanya, Rabu (8/3). 

Syahril (53), pengendara asal Johar Baru mengaku kagum dengan respon cepat Dishub DKI Jakarta dalam memperbaiki kerusakan lampu lalu lintas di Jalan Cimahi.

"Bagus sekali. Saya lewat lampu lalu lintas sudah menyala," ucapnya. 

Menurutnya, keberadaan lampu lalu lintas sangatlah penting bagi pengendara, karena menyangkut keselamatan. 

"Jika dibiarkan, bisa membahayakan kita," imbuhnya.

Hal senada juga diungkapkan Janna Khairiyatil Makwa (21), warga Tanah Abang yang kerap melintasi Jalan Cimahi.

"Lampu lalu lintas ini sangat krusial. Jadi respon cepat ini sangat saya apresiasi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Warga Senang di Gelarnya Operasi Pasar

Warga Johar Baru Apresiasi Operasi Pasar

Selasa, 07 Juni 2016 3409

Pengerukan Lumpur di Jalan Apron

Pengerukan Lumpur di Jalan Apron Diapresiasi Warga

Jumat, 03 Februari 2023 2144

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469059

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307905

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261000

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks