Perbaikan Lokbin Susukan Belum Direncanakan

Rabu, 24 Juni 2015 Reporter: Nurito Editor: Dunih 2124

Perbaikan Lokbin Susukan Belum Direncanakan

(Foto: Nurito)

Pasca terbakar pada Rabu (24/6) pagi, Lokbin PKL Susukan, Ciracas, Jakarta Timur, belum akan diperbaiki dalam waktu dekat. Sedangkan untuk pedagang yang kiosnya terbakar, rencananya akan dititipkan di sejumlah Lokbin terdekat.

Makanya tahun ini dan tahun depan kita tidak merencanakan pembangunan atau rehab di lokasi tersebut

Kepala UPT Lokbin Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perdagangan DKI Jakarta, Suyantika Sinaga mengatakan, Lokbin Susukan yang terbakar, dipastikan tidak bisa diperbaiki dalam waktu cepat. Sebab kondisinya hancur berantakan. Terlebih, pada tahun 2015 dan 2016 tidak ada perencanaan rehab atau perbaikan untuk Lokbin yang dibangun tahun 2004 silam itu.

“Dulu lahan itu ditaksir Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI untuk dibangun Rusunawa. Makanya tahun ini dan tahun depan kita tidak merencanakan pembangunan atau rehab di lokasi tersebut,” ujar Suyantika Sinaga, Rabu (24/6).

Sebagai solusinya, PKL yang ada untuk sementara ditampung di Lokbin terdekat. Seperti di Jl Nusa 1 Kramatjati, Lokbin Cililitan dan Lokbin Makasar. Namun, diakuinya pedagang di Lokbin Susukan banyak memilih berjualan di pinggir Jl Raya Bogor menggunakan gerobak. Alasannya berjualan di lokbin kurang laku.

"Lokbin lebih banyak dijadikan gudang oleh pedagang," tandasnya.

BERITA TERKAIT
pasar lokbin susukan jakarta

Lokbin Susukan Butuh Perbaikan

Senin, 01 September 2014 4456

 38 Kios di Lokbin Munjul Ludes Terbakar

38 Kios di Lokbin Munjul Ludes Terbakar

Selasa, 21 April 2015 5666

2 Lokasi Pedagang Binaan Diresmikan

2 Lokbin di Menteng Kembali Dioperasikan

Rabu, 10 Juni 2015 2868

Anggie Tewas Akibat Kebakaran Lokbin PKL Susukan

Anggie Tewas Akibat Kebakaran Lokbin PKL Susukan

Rabu, 24 Juni 2015 3512

5 Ribu Kios Disiapkan untuk Lokbin

5 Ribu Kios Disiapkan untuk Lokbin

Selasa, 02 Juni 2015 3484

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307852

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196611

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks