100 Difabel di Jaksel Ikuti Seleksi Kerja

Senin, 15 Juni 2015 Reporter: Rio Sandiputra Editor: Lopi Kasim 4855

100 Difabel Ikut Psikotes Kerja Perusahaan Retail

(Foto: Rio Sandiputra)

Penyaluran tenaga kerja terus dilakukan Suku Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jakarta Selatan. Kali ini, sebanyak seratus orang penyandang difabel diikutsertakan dalam ujian psikotes untuk dipekerjakan di sebuah perusahaan ritel. 

Hari ini kita adakan proses rekruitmen bagi penderita difabel tuna rungu dan tuna daksa. Ada 100 orang yang mengikuti proses ini

"Hari ini kita adakan proses rekrutmen bagi penderita difabel tuna rungu dan tuna daksa. Ada 100 orang yang mengikuti proses ini," ujar Chrisnawati, Kepala Suku Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jakarta Selatan, Senin (15/6).

Kepala Seksi Penempatan Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Suku Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jakarta Selatan, Washington Siagian mengatakan, psikotes dilakukan untuk mengetahui kesiapan peserta untuk bekerja.

"Ada 50 soal matematika yang harus diselesaikan 1,5 jam. Kita melihat daya juang mereka, dari berapa soal yang berhasil dikerjakan dibandingkan dengan yang benar," jelasnya.

Nantinya, peserta yang lolos akan ditempatkan ke bagian kasir, pergudangan, pembuatan makanan, hingga programmer. "Kalau tes ini lulus langsung wawancara ke pihak user. Nanti ada training lagi, dan juga kontrak awal 6 bulan," ucapnya.

Ditambahkan Washington, bagi penyandang difabel yang ingin disalurkan, bisa langsung mendaftar ke Suku Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jakarta Selatan.

"Kalau untuk yang formal minimal lulus minimal setara SMA. Usia minimal 18 tahun dan maksimal 32 tahun," tandasnya.

BERITA TERKAIT
65 Atlet Difabel DKI Akan Bertanding di Pornas SOIna

65 Atlet Difabel DKI Akan Bertanding di Pornas SOIna

Jumat, 20 Juni 2014 5663

Hiburan Anggota Korpri Dan Keluarga Berlangsung Meriah

Ramadan, Wagub Minta PNS Tetap Semangat Kerja

Sabtu, 13 Juni 2015 3930

Atasi Pengangguran, Job Fair Digelar Usai Lebaran Idul Fitri

Job Fair Sediakan 1.000 Lowongan Kerja

Jumat, 05 Juni 2015 5885

8 Ribu Lowongan Kerja Dibuka Besok di Kuningan

200 Tenaga Kerja Difabel di Jaksel Disalurkan

Rabu, 05 November 2014 5268

mengakibatkan 100 ribu warga setempat masih menganggur.

100 Ribu Warga Jakut Masih Menganggur

Selasa, 28 Oktober 2014 4923

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks