Ombudsman Adakan Penilaian Pelayanan Publik ke Pemkot Jakpus

Selasa, 20 September 2022 Reporter: Folmer Editor: Erikyanri Maulana 1411

Tim Ombudsman Gelar Penilaian Pelayanan Publik ke Pemkot Jakpus

(Foto: Folmer)

Tim Ombudsman Republik Indonesia Perwakilan DKI Jakarta kembali menggelar penilaian penyelenggaraan pelayanan publik di Suku Dinas Pendidikan I dan Sudin Sosial Jakarta Pusat.

Tim dari Ombudsman akan memonitor pelayanan, from office, dan pengaduan

Penilaian yang digelar sejak pagi hingga menjelang sore di dua organisasi perangkat daerah (OPD) Pemkot Jakarta Pusat.

Asisten Pemerintahan Jakarta Pusat, Denny Ramdany mengatakan, penilaian penyelenggaraan pelayanan publik telah berlangsung sejak Senin (19/9).

"Kemarin, tim Ombudsman menggelar penilaian di lingkungan Kantor UP-PMPTSP dan Sudin Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Pusat dan dilanjutkan hari ini di Sudin Pendidikan I dan Sudin Sosial," ujar Denny Ramdany, Selasa (20/9).

Ia mengungkapkan, Ombudsman RI perwakilan DKI Jakarta secara rutin menggelar penilaian ke sejumlah unit kerja di lingkungan pemerintahan daerah khususnya pelayanan masyarakat.

"Tim dari Ombudsman akan memonitor pelayanan, from office, dan pengaduan," ungkapnya.

Menurutnya, Pemkot Jakarta Pusat segara prinsip memiliki tugas rutin memberikan pelayanan kepada masyarakat.

"Hasil penilaian pelayanan kepada masyarakat pada tahun 2021, Pemkot Jakarta Pusat mendapat nilai A," paparnya.

Ditambahkan Denny, pengaduan ke Ombudsman merupakan langkah terakhir, manakala pemerintah daerah secara umum di Indonesia tidak bisa menangani. Namun, Pemkot Jakarta Pusat memiliki sebanyak 14 kanal pengaduan warga sehingga tidak harus mengadu ke Ombudsman.

"Tahun lalu, nilai kepatuhan Pemkot Jakarta Pusat terkait dengan tindak lanjut pengaduan grade-nya kita A," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Ombudsman Gelar Penilaian Penyelenggaraan Pelayanan Publik di Kepulauan Seribu

Ombudsman Gelar Penilaian Penyelenggaraan Pelayanan Publik di Kepulauan Seribu

Kamis, 15 September 2022 1706

Dinas PMPTS Pantau Konsistensi Pelayanan Pubik di 316 Service Point Pertahankan Nilai Kepatuhan

Dinas PMPTSP Pantau Konsistensi Pelayanan Pubik di 316 Service Point

Kamis, 21 April 2022 2107

Ombudsman Harap 7 Desember JPM Sudah Beroperasi

Ombudsman Tinjau Pembangunan Skybridge Tanah Abang

Jumat, 30 November 2018 2175

Wali Kota Jaksel Terima Piagam Penghargaan Kepatuhan Standar Pelayanan Publik

Pemkot Jaksel Raih Penghargaan Pelayanan Publik dari Ombudsman RI

Selasa, 19 April 2022 796

Ombudsman Harap 7 Desember JPM Sudah Beroperasi

Ombudsman Tinjau Pembangunan Skybridge Tanah Abang

Jumat, 30 November 2018 2175

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468502

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307237

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks