Senin, 03 Maret 2025 Fitzgerald Yohanes Edward 176
Pusat Pelatihan Kerja Daerah Jakarta Utara (PPKD Jakut) menggelar pelatihan tata boga bagi warga relokasi kolong Tol Penjaringan, di Rusun Tongkol Pademangan.
Pelatihan diikuti 10 warga dan diisi beragam materi mulai dari pemahaman dasar hingga pembuatan aneka makanan dan minuman seperti onde-onde, risol hingga sosis solo.