Senin, 03 Oktober 2016 Wahyu Ginanjar Ramadhan 2488
Pihak Dinas Perumahan dan Gedung Pemda Provinsi DKI Jakarta tahun ini membangun 17 rumah susun (Rusun). Rusun ini tersebar di 17 lokasi, diantaranya, Rusun Semper, Rusun Cakung, Rusun KS Tubun, dan Rusun Rawa Buaya. Pembangunan Rusun menggunakan dana dari APBD sekitar Rp 2 triliun. Rusun tersebut dibangun 16 lantai dimana setiap towernya terdiri dari 270 unit tipe 36. Penghuni Rusun nantinya memiliki fasilitas dua kamar tidur, ruang tamu dan satu kamar mandi. Rusun ini nantinya akan diprioritaskan untuk merelokasi warga yang saat tinggal di bantaran kali maupun Daerah Aliran Sungai (DAS).