Bazis Jakbar Targetkan Penerimaan Rp 18 Miliar

Rabu, 15 April 2015 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Lopi Kasim 3568

2015, Pemkot Jakbar Targetkan Penerimaan Bazis 18 Miliar

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Barat menargetkan penerimaan zakat, infak dan sedekah pada tahun 2015 sebesar Rp 18 miliar. Target tersebut meningkat dari tahun 2014 sebesar Rp 14,1 miliar.

Mengacu dari hasil  tahun 2014 yang ternyata melebihi target, maka untuk tahun 2015 target penerimaan bazis kami naikkan menjadi 18 miliar

Kepala Badan Zakat, Infak dan Sedekah (Bazis) Jakarta Barat, Jamhuri mengatakan, pada tahun 2014, target penerimaan Bazis Jakarta Barat mencapai 14,1 miliar. Hasilnya, penerimaan justru melebihi target hingga mencapai 17,5 miliar. “Mengacu dari hasil tahun 2014 yang ternyata melebihi target, maka untuk tahun 2015 target penerimaan bazis kami naikkan menjadi Rp 18 miliar,” ujar Jamhuri, Rabu (15/4).

Untuk mencapai target tersebut, kata Jamhuri, pihaknya akan mengoptimalkan kerjasama dengan Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) untuk menyebar sebanyak 200 kotak amal di minimarket tersebut.

“Kerjasama dengan menyebar 200 kotak amal di minimarket tersebut kami lakukan untuk pemberdayaan dan pembangunan umat (PPU) dan menumbuhkan kepedulian sesama guna tercipta masyarakat sejahtera, kreatif dan mandiri,” terang Jamhuri.

Sementara itu, Walikota Jakarta Barat, Anas Effendi menuturkan, untuk mencapai target itu bazis harus meningkatkan potensi yang ada. Salah satunya bekerjasama dengan berbagai pihak seperti perusahaan, mal, real estate, usaha ritel dan lainnya.  

BERITA TERKAIT
Besok, Walikota Jaktim Pimpin Kerja Bakti di Lokasi Bekas Kebakaran

Walikota Jaktim Serahkan Bantuan ke Korban Kebakaran

Jumat, 13 Maret 2015 5186

44 Warga Jakbar Dapat Bantuan Mesin Jahit

Bazis Jakbar Bagikan 44 Mesin Jahit

Rabu, 11 Maret 2015 3594

151 Guru Ngaji di Jakbar Akan Terima Bantuan

151 Guru Ngaji di Jakbar Akan Terima Bantuan

Rabu, 05 November 2014 5021

1.752 Warga Jaksel Dapat Santunan Dari BAZIS

Bazis Jaksel Salurkan Santunan Rp 671 Juta

Kamis, 17 Juli 2014 3822

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469005

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307717

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284332

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260943

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196579

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks