Junaedi Cek Pembangunan Masjid dan Makam di Pulau Panjang

Selasa, 12 April 2022 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Andry 2371

Bupati Kepulauan Seribu Cek Progres Pembangunan Masjid dan Makam

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi mengecek progres pembangunan masjid dan Makam Sultan Maulana Mahmud Zakaria di Pulau Panjang, Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu Utara.

Saat ini progresnya sudah 90 persen

Pada kesempatan tersebut, Junaedi mengapresiasi pembangunan masjid dan Makam Sultan Maulana Mahmud Zakaria yang saat ini sudah mencapai 90 persen.

Progres pembangunan ini terlihat dari jalan penghubung dari dermaga hingga ke masjid dan makam yang telah rapi dikerjakan.

Termasuk lantai keramik yang sudah terpasang di dalam ruangan masjid bersama toilet dan tempat wudhu.

"Pembangunan masjid ini diperuntukan untuk pengembangan destinasi wisata religi di wilayah Pulau Kelapa. Saat ini progresnya sudah 90 persen," ujarnya, Selasa (12/4).

Junaedi optimistis, pembangunan masjid dan makam di lokasi bisa selesai dalam waktu dekat ini. Ke depan, dua bangunan tersebut diharapkan dapat menjadi destinasi wisata religi yang ramai dikunjungi wisatawan.

"Kita juga akan membangun kios UKM di kawasan sekitar agar bisa meningkatkan

perekonomian masyarakat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Wali Kota Jaktim TInjau Proyek Pembuatan Waduk di Apartemen Signature

Wali Kota Jaktim Tinjau Proyek Pembuatan Waduk di Apartemen Signature

Jumat, 08 April 2022 3375

Bupati Kepulauan Seribu Minta Warga Tetap Terapkan Prokes

Bupati Kepulauan Seribu Imbau Warga Tetap Terapkan Prokes

Jumat, 08 April 2022 2948

Antisipasi Banjir, Pemprov DKI dan Pemkot Bogor Akan Diskusikan Anggaran

Gubernur Tinjau Bendung Katulampa

Senin, 12 Februari 2018 1953

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468509

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307246

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285058

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283958

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282633

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks