Kamis, 07 April 2022 Reporter: Folmer Editor: Erikyanri Maulana 3419
(Foto: Folmer)
Bazar takjil Ramadan digelar di halaman Kantor Kelurahan Taman Sari sejak 5 hingga 24 April 2022. Beragam kuliner maupun kudapan sajian khas berbuka puasa dapat dengan mudah ditemui di bazar kali ini.
Lurah Taman Sari, Abdul Malik mengatakan, bazar takjil Ramadan digelar di halaman kantor kelurahan menindaklanjuti Instruksi Sekretaris Daerah No 28 Tahun
2022 perihal ragam kegiatan di antaranya Ramadan Market dalam bentuk kegiatan bazar takjil di seluruh kelurahan.“Ada 10 pedagang UMKM kuliner menjual aneka ragam makanan dan minuman berbuka puasa di bazar takjil Ramadan," ujar Abdul Malik, Kamis (7/4).
Menurutnya, mereka yang berjualan merupakan pedagang musiman takjil saat Ramadan di Kelurahan Taman Sari.
"Pedagang yang berjualan di bazar takjil Ramadan tidak dipungut biaya alias gratis. Alhamdulilah, selama dua hari digelar bazar, ramai dikunjungi warga," ungkapnya.
Sementara Ani (40), warga Taman Sari mengaku senang bisa berjualan di bazar takjil Ramadan.
"Pembeli ramai dan tidak ada biaya sewa tenda. Alhamdulilah keuntungan yang diperoleh bisa untuk persiapan lebaran," tandasnya.