Rute Transjakarta TMII-Pancoran Alami Penyesuaian Sementara Waktu

Jumat, 01 April 2022 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Andry 5819

Rute Transjakarta TMII-Pancoran Alami Penyesuaian Sementara Waktu

(Foto: Istimewa)

PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) melakukan penyesuaian layanan pada rute Transjakarta TMII-Pancoran (7D) menyusul adanya proyek revitalisasi di kawasan Pintu I Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur mulai hari ini.

Penyesuaian ini juga berlaku untuk proses naik dan turun pelanggan Transjakarta

Bus Transjakarta rute 7D akan melayani penumpang hanya sampai Kampung Rambutan yang sebelumnya titik akhir berada di TMII.

“Penyesuaian ini juga berlaku untuk proses naik dan turun pelanggan Transjakarta,” ungkap Angelina Betris, Pelaksana tugas (Plt) Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas PT Transjakarta, Jumat (1/4).

Betris menyampaikan, rute Transjakarta TMII-Pancoran (7D) akan kembali normal setelah proses revitalisasi Pintu I TMII selesai dilakukan.

“Bagi pelanggan Transjakarta yang memanfaatkan layanan 7D diharapkan bisa menyesuaikan perjalanan. Sehingga kenyamanan dalam bermobilitas tetap hadir,” tandas Betris.

BERITA TERKAIT
Ini Penyesuaian Operasional Transjakarta di Hari Raya Iduladha 1442 Hijriah

Ini Penyesuaian Operasional Transjakarta di Hari Raya Iduladha 1442 Hijriah

Selasa, 20 Juli 2021 1165

Transjakarta Lakukan Penyesuaian Rute Berhimpitan Halte Integrasi CSW

Transjakarta Lakukan Penyesuaian Rute Berhimpitan Halte Integrasi CSW

Selasa, 22 Februari 2022 2297

Kapasitas Penumpang Transjakarta Kembali 100 Persen

Kapasitas Penumpang Transjakarta Kembali 100 Persen

Jumat, 11 Maret 2022 3805

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks