Senin, 28 Maret 2022 Reporter: Folmer Editor: Toni Riyanto 2368
(Foto: Folmer)
Petugas Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Selatan melakukan vaksinasi sebanyak 23 hewan penular rabies (HPR) di Pasar Barito, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (28/3).
Kasudin KPKP Jakarta Selatan, Hasudungan A Sidabalok mengatakan, vaksinasi ini dilakukan untuk memastikan kesehatan HPR yang ada di Pasar Barito.
"Ada 23 ekor kucing yang kita vaksin rabies. Kemudian, kita juga memberikan layanan pengobatan te
rhadap lima ekor kucing," ujarnya.Ia menambahkan, Sudin KPKP Jakarta Selatan terus menggencarkan layanan vaksinasi rabies secara gratis di 10 wilayah kecamatan.
"Kami bersyukur kesadaran warga Jakarta Selatan semakin tinggi untuk memastikan hewan peliharaannya divaksin rabies. Sehingga, predikat Jakarta Bebas Rabies bisa terus dipertahankan," tandasnya.