Selasa, 15 Maret 2022 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Erikyanri Maulana 2138
(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)
Tim penyelamat dari Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu berhasil mengevakuasi seekor ular sanca di permukiman warga Jalan Ella Putih II, Kelurahan Papanggo, Tanjung Priok.
Perwira Piket Sudin Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Abdul Wahid mengatakan, pihaknya mendapatkan laporan keberadaan ular sanca yang telah membuat resah warga pada Senin (14/3) malam.
“Warga langsung datang melaporkan penemuan ular tersebut ke Pos Pemadam Papanggo. Langsung kita kerahkan satu unit tim rescue,” ujar Abdul Wahid, Selasa (15/3).
Dijelaskan Abdul, setelah menerima laporan tersebut, itu satu unit rescue yang terdiri
dari tiga petugas segera meluncur ke lokasi. Setelah dilakukan penyusuran selama sekitar 10 menit, petugas bisa menemukan dan langsung mengevakuasi ular tersebut."Panjang ular sekitar tiga meter. Pukul 21.20 proses evakuasi rampung," tandasnya.