Senin, 14 Maret 2022 Reporter: Anita Karyati Editor: Budhy Tristanto 1946
(Foto: Anita Karyati)
Personel Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Pusat, berhasil memadamkan api yang membakar rumah kontrakan di Jalan Karet Pasar Baru V, RT 17 RW 09 , Kelurahan Karet Tengsin, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (14/3).
Kepala Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat, Asril Rizal mengatakan, untuk mengatasi api di lokasi pihaknya menerjunkan 12 unit mobil pemadam dengan kekuatan 48 personel.
Dia mengungkapkan, berkat penanganan cepat dan kesigapan petugas, api berhasil dilokalisir sehingga tidak sampai merambat ke bangunan lain.
"Kurang dari satu jam, api berhasil dipadamkan petugas," ujarnya.
Menurut Rizal, diduga kebakaran bangunan seluas 600 meter persegi tersebut diduga
dipicu korsleting listrik dari charger handphone yang lupa dicabut."Tidak ada korban jiwa maupun luka luka dalam kejadian ini," tandasnya.