60 Warga Divaksin COVID-19 di RPTRA Citra Permata

Senin, 07 Maret 2022 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 2386

 60 Warga Divaksin di RPTRA Citra Permata Rawa Bunga

(Foto: Nurito)

Sebanyak 60 warga mendapatkan layanan vaksinasi di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA Citra Permata, Rawa Bunga, Jatinegara, Jakarta Timur, Senin (7/3). Layanan vaksinasi ini hasil kolaborasi pihak kelurahan dengan Puskesmas.

50 warga disuntik vaksin dosis ketiga 

Sekretaris Kelurahan Rawa Bunga, Usriana mengatakan, layanan digelar untuk percepatan capaian vaksinasi agar herd immunity di masyarakat lebih optimal. Sehingga dapat memutus mata rantai penyebaran COVID-19.

"Dari total yang terdaftar 61 orang, ada 60 warga yang dapat divaksin. Satu orang lainnya tidak dapat divaksin dan harus ditunda lantaran ada komorbid," kata Usriana.

Menurutnya, layanan vaksinasi ini diberikan untuk warga usia di atas 18 tahun hingga lansia. Jenis vaksin yang disuntikkan adalah Sinovac dan Pfizer.

"Dua orang menerima vaksin dosis pertama, delapan orang dosis kedua, dan 50 warga disuntik vaksin dosis ketiga atau booster," bebernya.

Untuk mendukung kegiatan ini, ada lima tenaga kesehatan yang dikerahkan dari puskesmas. Mereka dibantu relawan dari pengelola RPTRA, kader TP PKK dan dasa wisma.  

BERITA TERKAIT
470 Peserta Divaksinasi di Gereja MKK Mersel

470 Warga Divaksinasi di Meruya Selatan

Sabtu, 05 Maret 2022 2949

 105 Warga Tervaksin Booster di RPTRA Mustika Cideng

109 Warga Nikmati Layanan Vaksinasi di RPTRA Mustika Cideng

Jumat, 04 Maret 2022 3283

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283953

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks