Wali Kota Jaksel Apresiasi Peran Kader PKK Tangani Pandemi COVID-19

Selasa, 25 Januari 2022 Reporter: Folmer Editor: Erikyanri Maulana 1475

Wali Kota Jaksel Buka Pertemuan TP PKK

(Foto: Folmer)

Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin mengapresiasi peran kader TP PKK yang ikut bahu membahu dalam upaya penanganan pandemi COVID-19. Hal tersebut disampaikannya saat membuka pertemuan rutin yang dilakukan secara daring melalui aplikasi zoom meeting dan luring di Ruang Pola Kantor Wali Kota Jakarta Selatan.

Hasil evaluasi selama tahun 2021 ada semua di catatan

"Saya yakin dan percaya serta melihat dengan mata kepala sendiri bahwa kader PKK se-Jakarta Selatan bergerak bahu membahu bersama lurah, camat, ketua RW, RT, LMK dan FKDM dalam penanganan pandemi COVID-19," ujar Munjirin, Selasa (25/1).

Dikatakan Munjirin, para kader PKK terus bekerja dengan sepenuh hati di tengah berlangsungnya pandemi COVID-19. Karenanya, ia pun memaklumi jika pada tahun sebelumnya sejumlah target belum terlaksana disebabkan keterbatasan situasi akibat pandemi COVID-19.

"Hasil evaluasi selama tahun 2021 ada semua di catatan. Mungkin ada hambatan-hambatan, tapi pada tahun 2022 dijadikan sebagai motivasi, dan mari jalankan bersama," tandasnya.

Ia pun tak lupa menyampaikan terima kasihnya kepada para kader TP PKK se-Jakarta Selatan mulai dari tingkat kelurahan, kecamatan hingga tingkat kota yang telah membantu upaya penanganan pandemi COVID-19.

BERITA TERKAIT
Ketua TP PKK Jaktim Ajak Warga jadi Carik Mandiri

Ketua TP PKK Jaktim Ajak Warga jadi Carik Mandiri

Minggu, 23 Januari 2022 2186

TP PKK Kepulauan Seribu Panen Daun Kelor di Taman TOGA Pulau Karya

TP PKK Kepulauan Seribu Panen Daun Kelor di Pulau Karya

Senin, 10 Januari 2022 2197

TP PKK Adakan Donor Darah Untuk Meriahkan Hari Ibu

TP PKK Jakpus Adakan Donor Darah Peringati Hari Ibu

Rabu, 22 Desember 2021 3286

TP PKK Adakan Donor Darah Untuk Meriahkan Hari Ibu

TP PKK Jakpus Adakan Donor Darah Peringati Hari Ibu

Rabu, 22 Desember 2021 3286

Sambut Hari Ibu, TP PKK Jaktim Galang Penumpulan Minyak Jelantah Secara Massal

TP PKK Jaktim Galang Pengumpulan Minyak Jelantah Secara Massal

Senin, 20 Desember 2021 3573

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469053

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307885

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks