78 Warung Makan di Jakpus Disiapkan untuk Program Semua Bisa Makan

Selasa, 14 Desember 2021 Reporter: Anita Karyati Editor: Erikyanri Maulana 3030

 78 Warung di Jakpus Disiapkan untuk Program Semua Bisa Makan

(Foto: Anita Karyati)

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Pusat bersama Baznas Bazis setempat menyiapkan 78 warung makan dalam program Semua Bisa Makan yang diperuntukkan bagi warga duafa. Program ini merupakan lanjutan program Berbagi Piring yang diinisiasi Pemprov DKI Jakarta dan Baznas Bazis DKI Jakarta.

Mekanisme layanan Semua Bisa Makan ini diberikan melalui aplikasi 'Bagi Piring'

Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat Setko Jakarta Pusat, M Fahmi mengapresiasi program Semua Bisa Makan karena dapat membantu masyarakat dengan kondisi ekonomi lemah, terlebih di masa pandemi seperti saat ini.

"Kegiatan ini bagian dari pendistribusian bantuan yang dihimpun dari Zakat Infaq Sedekah (ZIS) Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkot Jakarta Pusat. Jadi seluruhnya program ini dibayarkan Baznas Bazis Jakarta Pusat untuk warga duafa di tiap kelurahan," ujar Fahmi di Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Jalan Tanah Abang I, Gambir, Selasa (14/12).

Fahmi menjelaskan, penentuan warung yang bekerja sama dengan Baznas Bazis ini sebelumnya sudah ditentukan oleh pihak kelurahan. Warga yang mendapatkan program ini juga sudah ditentukan oleh pihak kelurahan.

Kepala Seksi Ekonomi dan Pemberdayaan Umat Baznas Bazis DKI Jakarta, Dipo Gustiro menambahkan sudah ada 78 warung yang bekerja sama dengan Baznas Bazis yang tersebar di delapan kecamatan.

Adapun jumlah warung yang terdaftar program Semua Bisa Makan yakni 11 warung makan di Cempaka Putih, 7 warung makan di Gambir, 5 warung makan di Johar Baru, 8 warung makan di Kemayoran, 14 warung makan di Menteng, 7 warung makan di Sawah Besar, 18 warung makan di Senen, dan 8 warung makan di Tanah Abang.

"Mekanisme layanan Semua Bisa Makan ini diberikan melalui aplikasi 'Bagi Piring'. Di mana nantinya, warga akan mendapatkan voucher yang dapat ditukarkan dengan seporsi makanan melalui aplikasi tersebut. Satu voucher ini setara dengan Rp 15 ribu per-porsi makan dan setiap warung diberikan 100 porsi makan untuk dibagikan dalam satu bulan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Program Semua Bisa Makan Bantu Warga Jakarta Utara

Program Semua Bisa Makan Bantu Warga Jakarta Utara

Senin, 13 Desember 2021 2654

Chantika Khairunnisa, Siswi SMAN 54 Rawa Bunga Raih Juara II Jakbee Pelajar Inspirasi DKI

Chantika Khairunnisa Tak Menyangka Bisa Raih Juara II Jakbee Pelajar Inspirasi DKI

Minggu, 12 Desember 2021 2957

Walkot Jakbar Sambangi Rumah Warga Yang Akan Dibedah

Yani Sambangi Rumah Warga yang Bakal Dibedah Baznas Bazis Jakbar

Jumat, 03 Desember 2021 2082

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469056

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307890

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284374

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260996

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196620

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks