200 Anggota Tagana Jaktim Disiagakan untuk Penanggulangan Bencana

Sabtu, 06 November 2021 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 3566

 200 Anggota Tagana Jaktim Disiagakan untuk Penanggulangan Bencana

(Foto: Nurito)

Sebanyak 200 anggota Taruna Siaga Bencana (Tagana) Jakarta Timur, disiagakan untuk penanggulangan bencana yang muncul saat musim penghujan.

Di mana ada lokasi bencana, Tagana akan selalu hadir membantu warga terdampak

Hal ini terungkap saat rapat koordinasi (Rakor) Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana dan Antisipasi Musim Penghujan tahun 2021/2022 di aula kantor Sudin Sosial Jakarta Timur, Sabtu (6/11).

Rakor yang dibuka Kasudin Sosial Jakarta Timur, Purwono didampingi Ketua Tagana DKI, Jhony Marlen, dihadiri 50 peserta yang terdiri dari koordinator Tagana tingkat kecamatan dan ketua Kampung Siaga Bencana (KSB) se-Jakarta Timur, serta petugas sosial kesiapsiagaan bencana (PSKB).

Menurut Purwono, rakor ini untuk menyatukan persepsi dalam memberikan layanan terbaik pada warga yang terdampak bencana. Rencananya, pada Minggu (7/11) besok, Tagana akan melakukan simulasi penanggulangan bencana di Kalimalang, tepatnya di depan kampus Universitas Islam 45 (Unisma) Bekasi, Jawa Barat.

"Prinsipnya dalam mengantisipasi musim hujan atau siklus lima tahunan, seluruh anggota Tagana Jakarta Timur siap melakukan penanggulangan bencana. Mereka siap membantu warga yang membutuhkan," ucap Purwono.

Sementara, Kasi Perlindungan Sosial dan Penanganan Fakir Miskin Sudin Sosial Jakarta Timur, Ridwan menuturkan, 12 petugas sosial kesiapsiagaan bencana (PSKB) setiap hari selalu standby di dapur umum guna menyiapkan makanan siap saji untuk warga terdampak bencana.

"Tugas PSKB juga antara lain memasak, mengantarkan makanan ke lokasi, mendirikan tenda, menyiapkan logistik, mendata jumlah pengungsi dan sebagainya," tutur Ridwan.

Diungkapkan Ridwan, untuk mengangkut logistik, sandang, pangan, tenda dan prasarana lainnya, saat ini pihaknya juga sudah menyiagakan lima kendaraan operasional.

Selain itu juga ada tenda 12 tenda pengungsi berukuran 6x10 meter, yang mampu menampung 40 orang di masa pandemi.

"Di mana ada lokasi bencana, Tagana akan selalu hadir membantu warga terdampak," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sudinsos Jaktim Siapkan 500 Boks Makanan Siap Saji untuk Korban Banjir

Banjir Surut, Warga Cipinang Melayu Telah Kembali ke Rumah

Selasa, 02 November 2021 1867

Korban Kebakaran Kebon Manggis Dapat Bantuan Sandang

Sudinsos Jaktim Salurkan Bantuan Sandang ke Warga Terdampak Kebakaran Kebon Manggis

Rabu, 18 Agustus 2021 1412

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks