Banjir Surut, Warga Cipinang Melayu Telah Kembali ke Rumah

Selasa, 02 November 2021 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1867

Sudinsos Jaktim Siapkan 500 Boks Makanan Siap Saji untuk Korban Banjir

(Foto: Nurito)

Banjir yang sempat menggenangi wilayah RW 03 dan 04 Kelurahan Cipinang Melayu, Makasar, Jakarta Timur, telah surut sejak pukul 24.00 tadi malam. Warga yang mengungsi pun sudah kembali ke rumah mereka masing-masing.

PPSU akan membantu membersihkan pemukiman warga pasca banjir 

Lurah Cipinang Melayu, Arroyantoro mengatakan, warga sempat ditampung di lokasi pengungsian di Masjid Al Muqorobin, tenda di depan Pos RW 04 dan di aula Universitas Borobudur, sejak pagi tadi sudah kembali ke rumahnya untuk melakukan bersih-bersih.

"Kita akan kerahkan PPSU untuk membantu warga membersihkan sampah dan lumpur sisa banjir kemarin," kata Arroy.

Menurutnya, PPSU akan membantu membersihkan pemukiman warga pasca banjir setelah mereka selesai bertugas di zonanya masing-masing. Sehingga tugas pokok di zonanya tetap dijalankan.

"Jumlah PPSU yang diperbantukan membersihkan sampah dan lumpur sisa banjir, akan disesuaikan dengan kebutuhan di lapangan," tuturnya.

Sementara, Sudin Sosial Jakarta Timur tetap menyiapkan bantuan makanan siap saji bagi warga korban banjir Kelurahan Cipinang Melayu (Makasar) dan Cipinang Muara (Jatinegara).

Kasudin Sosial Jakarta Timur, Purwono menjelaskan, bantuan makanan siap saji dilakukan karena adanya permintaan dari pihak Kelurahan Cipinang Melayu dan Cipinang Muara.

Masing-masing kelurahan diberikan 250 boks makanan siap saji berikut air mineralnya. Khusus untuk Cipinang Muara, bantuan makanan diberikan untuk sarapan pagi dan makan siang.

"Pagi ini kita siapkan makanan siap saji kembali untuk mereka. Walau banjir telah surut namun warga belum bisa memasak, sehingga butuh bantuan makanan," tandas Purwono.

BERITA TERKAIT
Kelurahan Cipinang Melayu Siapkan Pengungsian Warga Terdampak Banjir

Kelurahan Cipinang Melayu Siapkan Pengungsian Warga Terdampak Banjir

Senin, 01 November 2021 2384

 30 Personel Gabungan Bersihkan Sampah Sisa Genangan di Kampung Melayu

30 Personel Gabungan Bersihkan Sampah dan Lumpur Sisa Genangan di Kampung Melayu

Jumat, 29 Oktober 2021 2743

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks