Lima Titik Jalan Berlubang di Gambir Diperbaiki

Selasa, 26 Oktober 2021 Reporter: Anita Karyati Editor: Erikyanri Maulana 1567

Lima Jalan Berlubang di Kecamatan Gambir Diperbaiki

(Foto: Anita Karyati)

Untuk memberikan keamanan dan kenyamanan bagi para pengendara, Satuan Pelaksana (Satpel) Bina Marga Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, hari ini memperbaiki lima titik jalan berlubang.

Kami perbaiki menggunakan aspal dingin atau cold mix

Kepala Satpel Bina Marga Kecamatan Gambir, Guruh W Pramuyudha mengatakan, lima titik ruas jalan berlubang yang diperbaiki yakni, tiga titik di Jalan Tanah Abang 1 dan dua titik di Jalan Medan Merdeka Barat.

"Kami mengerahkan enam petugas untuk melakukan perbaikan. Jika tidak segera diperbaiki kami khawatir dapat membahayakan pengendara terlebih saat ini sudah memasuki musim hujan," ujar Guruh, Selasa (26/10).

Dikatakan Guruh, ruas jalan berlubang tersebut lebih disebabkan kondisi cuaca akhir-akhir ini yang terkadang panas dan hujan hingga membuat aspal menjadi rentan terkikis dan rusak.

Menurutnya, rata-rata jalan berlubang yang diperbaiki tersebut berukuran lebar 0,6 hingga satu meter dengan kedalaman sekitar delapan meter. Perbaikan dilakukan berdasarkan laporan warga melalui CRM dan hasil monitoring petugas.

"Kami perbaiki menggunakan aspal dingin atau cold mix. Petugas juga membersihkan mulut dan tali air agar aliran air menjadi lebih lancar terutama saat terjadi hujan deras," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Perbaikan Trotoar Amblas di Jalan Prajurit KKO Usman

Trotoar Jalan Prajurit KKO Usman dan Harun Diperbaiki

Selasa, 12 Oktober 2021 1714

Tiga Titik Jalan Berlubang di Taman Sari Rampung Diperbaiki

Tiga Titik Jalan Berlubang di Taman Sari Rampung Diperbaiki

Jumat, 12 Maret 2021 1455

10 Jalan Berlubang di Jl. Mangga Besar Raya Telah Diperbaiki

10 Titik Jalan Berlubang di Jalan Mangga Besar Raya Diperbaiki

Selasa, 10 Agustus 2021 2163

Sudin Bina Marga Jakpus Tambal 1.104 Titik Jalan Berlubang

1.104 Titik Jalan Berlubang di Jakpus Ditambal

Senin, 01 Maret 2021 1787

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks