Ular Sanca Tiga Meter Diamankan di Rumah Warga di Kebon Manggis

Selasa, 31 Agustus 2021 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1441

Ular Sanca Sepanjang Tiga Meter Diamankan dari Saluran Air di Kebon Manggis

(Foto: Nurito)

Petugas Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, berhasil mengamankan ular sanca sepanjang tiga meter dari dalam rumah warga di Jl Slamet Riyadi 4 No. 1C RT 08/04  Kebon Manggis, Matraman, Senin (30/8) malam.

Petugas butuh waktu satu jam untuk amankan ular tersebut

Kasi Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatan Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, petugas mengamankan ular tersebut saat berada di dalam saluran air rumah warga. Selanjutnya, ular dilakban mulutnya dan dimasukkan ke dalam karung untuk dievakuasi.

"Petugas butuh waktu satu jam untuk amankan ular tersebut. Saat diamankan ular berada di dalam saluran air rumah warga," tuturnya, Selasa (31/8).

Untuk mengamankan ular tesebut, jelas Gatot, pihaknya mengerahkan enam personel ke lokasi.

"Dengan dievakuasinya ular tersebut, maka sedikitnya lima KK atau 22 jiwa dapat terselamatkan dari ancaman gigitan binatang melata tersebut," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Ular Sanca kembang Sepanjang 4,5 Meter di Pulau Tidung Berhasil Dievakuasi

Ular Sanca Berhasil Dievakuasi dari Kawasan Permukiman di Pulau Tidung

Jumat, 20 Agustus 2021 1122

Ular Sanca Berhasil Dievakuasi dari Kebun Warga di Pulau Untung Jawa

Ular Sanca Berhasil Dievakuasi dari Kebun Warga di Pulau Untung Jawa

Minggu, 20 Juni 2021 1517

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469053

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307885

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks