Saluran di Jalan RE Martadinata Dikeruk

Jumat, 27 Agustus 2021 Reporter: Suparni Editor: Toni Riyanto 1357

Saluran Air Sepanjang 1 Kilometer di Jalan RE Martadinata Tanjung Priok Dikuras

(Foto: Suparni)

Satuan Pelaksana Sumber Daya Air (Satpel SDA) Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara melakukan pengerukan saluran sepanjang satu kilometer di Jalan RE Martadinata, RT 01/14, Kelurahan Tanjung Priok.

Sudah mencapai sekitar 500 meter

Pengawas Satpel SDA Kecamatan Tanjung Priok, Muhammad Sanusi mengatakan, pengerukan saluran dilakukan karena terjadinya pendangkalan sekitar satu meter akibat adanya sedimen lumpur dan sampah.

"Terjadinya pendangkalan saluran ini rawan memicu genangan di kawasan Taman Bone dan Taman Karapan Sapi. Saluran ini kita normalisasi lagi dikembalikan ke kedalaman awal sekitar dua meter dari permukaan jalan," ujarnya, Jumat (27/8).

Menurutnya, untuk pengerukan saluran yang sudah dimulai sejak 2 Juli 2021 tersebut dikerahkan sebanyak delapan personel.

"Pengerukan saluran kita mulai dari sekitar Pos 1 Pelabuhan Tanjung Priok dan saat ini sudah mencapai sekitar 500 meter," terangnya.

Ia menambahkan, sedimen lumpur dan sampah yang berhasil diangkat setiap harinya bisa mencapai 8 kubik.

"Pengurasan masih sekitar 500 meter lagi sampai kawasan Pintu Air Taman Bone. Diprakirakan pengerjaan rampung paling lambat Desember mendatang," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Saluran Air di Lingkungan RW 02 Pulau Untung Jawa Dikuras

Saluran di RW 02 Kelurahan Pulau Untung Jawa Dibersihkan

Sabtu, 15 Mei 2021 2046

Pengurasan Saluran Permukiman di Sunter Agung Angkut 625 Karung Lumpur

Pengurasan Saluran di Sunter Agung Angkut 625 Karung Lumpur

Minggu, 01 November 2020 1895

Saluran PHB Basoka Raya Dikuras

Saluran Penghubung Jalan Basoka Raya Dikuras

Kamis, 29 Juli 2021 1485

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307848

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196611

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks