Anjing Resahkan Penghuni Rusunawa Muara Baru

Rabu, 25 Maret 2015 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Dunih 5362

 Warga Resahkan  Anjing Berkeliaran Di Rusunawa Muara Baru

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Keberadaan anjing membuat resah warga Rumah Susun Sederhana Sewa (Rusunawa) Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara. Selain rawan menularkan penyakit rabies, hewan-hewan tersebut juga kerap menggonggong hingga membuat suasana rusunawa jadi berisik.

Sekarang ada 4 ekor yang kita lihat sering berkeliaran. Kita menduga anjing-anjing itu dipelihara warga

Penghuni Blok C, Rusunawa Muara Baru, Sahat (40) mengaku, anjing tersebut kerap berkeliaran di lantai dasar. Dirinya menduga anjing-anjing tersebut milik salah seorang pemilik rusun.

"Sekarang ada 4 ekor yang kita lihat, sering berkeliaran. Kita menduga anjing-anjing itu dipelihara warga," keluhnya, Rabu (25/3).

Ia berharap pihak pengelola melakukan penertiban. Sebab, dikhawatirkan anjing-anjing tersebut bisa menggigit warga.

Saat dikonfirmasi, Kepala Unit Pengelola Rumah Susun Sewa (UPRS) wilayah 1, Marwiyanti mengatakan, sesuai tata tertib, penghuni rusun dilarang memelihara hewan. Pihaknya berjanji akan melakukan pemeriksaan atas aduan tersebut.

"Pokoknya segera akan kita tindaklanjuti. Nanti akan saya suruh petugas memeriksa," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Cegah Peredaran Rabies, 27 Hewan Peliharaan di Benhil Di vaksinasi.

Cegah Rabies, 27 Hewan Peliharaan Divaksinasi

Selasa, 17 Maret 2015 4145

207 Ekor Hewan di Jakpus Divaksin Rabies

207 Hewan di Jakpus Divaksin Rabies

Minggu, 15 Maret 2015 3861

Cegah Peredaran Rabies, 27 Hewan Peliharaan di Benhil Di vaksinasi.

Cegah Rabies, Jakbar Adakan Vaksinasi Gratis

Minggu, 22 Maret 2015 4128

Vaksinasi Rabies di Jakpus Lampaui Target

Vaksinasi Rabies di Jakpus Lampaui Target

Jumat, 05 Desember 2014 5061

.Bahkan, dari total 4.000 hewan yang harus divaksinasi, baru tercapai 65 persen atau sekitar 2.435 h

Pencegahan Rabies di Jaktim Terkendala SDM

Selasa, 23 September 2014 5865

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks