Saluran Air Jalan Pilar Kedoya Selatan Diperbaiki

Rabu, 18 Agustus 2021 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Erikyanri Maulana 1678

Saluran Longsor di Jl. Pilar Diperbaiki

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Satuan Pelaksana Sumber Daya Air (Satpel SDA) Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, memperbaiki saluran air di Jalan Pilar atau tepat di samping SDN 01 Pagi Kedoya Selatan. Perbaikan dilakukan karena sebelumnya turap saluran air tersebut mengalami longsor.

Kami berharap dengan perbaikan yang dilakukan saluran air bisa kembali normal

Koordinator Lapangan Satpel SDA Kecamatan Kebon Jeruk, Saipuddin mengatakan, kondisi turap saluran sebelumnya telah rusak hingga menyebabkan material longsorannya jatuh menutupi saluran air. Alhasil, aliran air pun menjadi tidak lancar.

"Kami bersihkan material yang jatuh ke dalam saluran lalu kami perbaiki turap yang longsor dengan batu kali, semen dan pasir," ujarnya, Rabu (18/8).

Menurutnya, turap yang longsor mencapai panjang 30 meter dengan lebar 80 sentimeter dan kedalaman 80 sentimeter. Untuk melakukan perbaikan tersebut sebanyak 10 personel Satpel SDA Kecamatan Kebon Jeruk dikerahkan.

"Kami berharap dengan perbaikan yang dilakukan saluran air bisa kembali normal. Kami juga selalu mengingatkan warga untuk tidak membuang sampah sembarangan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pembuatan Saluran Air Sepanjang 20 Meter di Pulau Kelapa Rampung

Pembuatan Saluran Sepanjang 20 Meter di Pulau Kelapa Rampung

Sabtu, 07 Agustus 2021 1223

Perbaikian Saluran di RW 01 Pulau Kelapa Rampung

Sudin SDA Kepulauan Seribu Perbaiki Saluran di RT 03/01 Pulau Kelapa

Selasa, 13 Oktober 2020 1363

Saluran di Jalan Flamboyan Mulai Dipasang U-dith

Perbaikan Saluran Air Jl Flamboyan Kebon Jeruk Capai 80 Persen

Kamis, 24 Juni 2021 1164

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307258

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks