Sudin KPKP Jakut Periksa Hewan Kurban di Dua Lokasi

Rabu, 14 Juli 2021 Reporter: Suparni Editor: Toni Riyanto 1459

Sudin KPKP Jakut Periksa Kesehatan Hewan Kurban di Wilayah Kecamatan Tanjung Priok

(Foto: Suparni)

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Utara melakukan pemeriksaan hewan kurban di lokasi penampungan atau penjualan Jalan Nasional 1, RW 04, Kelurahan Sungai Bambu dan di Jalan Warakas VI, RT 12/10, Kelurahan Warakas, Kecamatan Tanjung Priok.

Sehat dan memenuhi syarat

Kepala Sudin KPKP Jakarta Utara, Unang Rustanto mengatakan, dari dua lokasi tersebut diperiksa 200 ekor sapi dan 200 ekor kambing. Tujuannya, untuk memastikan hewan kurban dalam kondisi sehat dan sesuai syariat.

"Kita uji sampel darah dan diperiksa struktur giginya. Hewan yang kita periksa hari ini cukup sehat dan memenuhi syarat untuk kurban," ujarnya, Rabu (14/7).

Menurutnya, sejak tanggal 5-13 Juli 2021, Sudin KPKP Jakarta Utara telah memeriksa 2.600 hewan kurban dari 76 lokasi penampungan atau penjualan. Hasilnya, kami menemukan hewan tidak layak kurban sebanyak 17 ekor. Rinciannya,  datu ekor dinyatakan cacat (buta) dan 16 ekor karena belum cukup umur.

"Untuk yang tidak layak kurban kami memberikan tanda silang dan ditempel stiker agar masyarakat tidak membelinya," terangnya.

Ia menambahkan, pemeriksaan hewan kurban masih akan berlangsung hingga 19 Juli 2021 atau menjelang Hari Raya Idul Adha 1442 Hijriah.

"Pemeriksaan kesehatan dan surveilans ini penting untuk mencegah masuknya penyakit hewan seperti antraks dari luar wilayah DKI Jakarta," tandasnya.

Sementara itu, salah seorang pedagang hewan kurban di Kelurahan Warakas, Sudrajad (45) mengaku bersyukur dari 100 ekor sapi dan 100 ekor kambing yang dijualnya dinyatakan sehat dan layak untuk kurban.

"Alhamdulillah, meski di masa pandemi penjualan meningkat sebesar 10 persen dibanding tahun lalu, terlebih ini masih ada beberapa hari lagi, semoga pembeli semakin bertambah," tandasnya.

BERITA TERKAIT
867 Hewan Kurban di Utan Jati di Periksa Kesehatan

Wakil Wali Kota Pimpin Pemeriksaan Hewan Kurban di Pegadungan

Rabu, 29 Juli 2020 1409

Dinas KPKP Sudah Periksa 38.864 Hewan Kurban di 530 Lokasi

Dinas KPKP Sudah Periksa 38.864 Hewan Kurban di 530 Lokasi

Rabu, 14 Juli 2021 1197

260 Peserta Ikut Webinar Pengendalian, Penjualan dan Sosialisasi Pemotongan Hewan Qurban

260 Peserta Ikuti Webinar Sosialisasi Tata Cara Pemotongan Hewan Kurban

Selasa, 13 Juli 2021 1335

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469054

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307888

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks