Remaja Tewas Tenggelam di Kali Mampang

Sabtu, 21 Maret 2015 Reporter: Rio Sandiputra Editor: Widodo Bogiarto 3929

Remaja Tewas Tenggelam di Kali Mampang

(Foto: Rio Sandiputra)

Setelah tujuh jam melakukan pencarian, akhirnya tim SAR berhasil menemukan jasad Rian Komarudin (14), yang sudah mengambang di Kali Mampang, Kelurahan Bangka, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Sabtu (21/3).

Baru saja ditemukan tadi pukul 13.30. Saat ini sedang dievakuasi untuk dibawa ke rumah duka

Remaja warga Jalan Bangka 9 RT 09/10 Kelurahan Bangka itu diketahui tenggelam sekitar pukul 06.20, saat berenang di Kali Mampang. Korban ditemukan sekitar 1,5 kilometer dari tempat awal lokasi berenang.

"Baru saja ditemukan tadi pukul 13.30. Saat ini sedang dievakuasi untuk dibawa ke rumah duka," ujar Deddy B, Kepala Suku Dinas Tata Air Jakarta Selatan yang ikut dalam melakukan proses pencarian.

Korban diketahui tenggelam setelah berenang dengan tiga orang temannya di aliran Kali Mampang yang berada di Pondok Jaya 10. Mereka menceburkan diri ke kali dan berenang menggunakan styrofoam  sebagai pelampung.

"Mereka uji nyali itu berenang di arus deras. Lalu korban terbentur jembatan dan tenggelam," jelas Deddy.

Proses pencarian korban melibatkan dua perahu karet dengan 10 personel dari PMI dan Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Selatan. 

BERITA TERKAIT
Jaksel Masih Dikepung Banjir

Jl Petogogan Terendam Banjir 1,5 Meter

Sabtu, 21 Maret 2015 5759

Dihantam Ombak Kapal Nelayan Tenggelam Di Pulau Seribu

Cuaca Ekstrem, Kapal Nelayan Tenggelam di Pulau Seribu

Jumat, 20 Februari 2015 11662

Bocah Hilang Tenggelam Di Proyek Penurapan Kali Ciliwung

Bocah Tenggelam di Proyek Penurapan Kali Ciliwung

Jumat, 02 Januari 2015 6448

Normalisasi Kali Pesanggrahan Telan Empat Korban

Wisatawan Tewas Tenggelam di Pulau Tidung

Senin, 22 Desember 2014 11445

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469045

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307864

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284370

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260991

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196615

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks