Sudin Nakertrans dan Energi Jaktim Gelar Pelatihan Kewirausahaan Terpadu

Kamis, 24 Juni 2021 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1300

Sudin Nakertrans dan Energi Jaktim Gelar Pelatihan Kewirausahaan Terpadu Secara Daring

(Foto: Nurito)

Sudin Tenaga Kerja Transmigrasi dan Energi (Nakertrans dan Energi) Jakarta Timur, menggelar pelatihan kewirausahaan terpadu secara daring, Kamis (24/6). Kegiatan hasil kolaborasi dengan PT United Tractors ini diikuti 100 peserta melalui zoom meeting. Mereka dilatih cara membuat aneka kue ringan.

Diikuti 100 peserta melalui zoom meeting

Kepala Dinas Nakertrans dan Energi DKI Jakarta, Andri Yansyah mengatakan, pelatihan digelar untuk mengembangkan potensi keterampilan dan kemandirian berwirausaha bagi para wirausahawan baru. Diharapkan, dari pelatihan ini para peserta mendapat ilmu dalam membuat aneka kue ringan. Sehingga dapatkan digunakan untuk berwirausaha.

“Kita harapkan peserta mendapatkan keterampilan mengolah aneka kue yang memiliki nilai jual tinggi dan diminati masyarakat,” kata Andri Yansyah, saat membuka pelatihan ini.

Dia mengungkapkan, pelatihan ini merupakan wahana untuk mengembangkan kualitas SDM, karena para peserta umumnya adalah wirausahawan baru maupun yang akan naik kelas.

Plh Kasudin Nakertrans dan Energi Jakarta Timur, Noviar Dinaryanti menambahkan, jenis pelatihan yang diberikan hari ini adalah membuat kue cubit dan kue rangi.

Menurutnya, dua kue ini sangat cocok untuk berwirausaha karena modalnya sedikit namun bisa mendapatkan keuntungan besar. Selain itu, bahan bakunya sangat sederhana dan mudah didapat.

"Para peserta akan mendapatkan sertifikat dan bantuan peralatan membuat kue ringan agar bisa dipraktikkan di rumahnya masing-masing," pungkasnya.

BERITA TERKAIT
Sudin Nakertrans Jakpus Targetkan 700 Wirausaha Baru Lahir dari Pelatihan Pembentukan TKM

Sudin Nakertrans Jakpus Targetkan Cetak 700 Wirausaha Baru

Senin, 06 Mei 2019 3469

Sejumlah Ruang Pelayanan OPD di Jakpus Ditutup Sementara

Layanan Sudin Nakertrans dan Energi Jakpus Ditutup Sementara

Senin, 21 Juni 2021 1108

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469035

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307797

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284354

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260978

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196600

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks