Kecamatan Tebet Vaksinasi 2.100 Warga Usia 18 Tahun ke Atas Per Hari

Rabu, 23 Juni 2021 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 1546

Kecamatan Tebet Vaksinasi 2.100 Per-Hari

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Sebanyak 2.100 masyarakat di usia 18 tahun ke atas telah divaksinasi di wilayah Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan.

Vaksinasi penting demi tercapai kekebalan komunitas (herd immunity) 

Camat Tebet, Dyan Airlangga mengatakan, vaksinasi untuk usia 18 tahun ke atas di wilayah Kecamatan Tebet di akukan sejak 15 Juni hingga 17 Agustus nanti, dengan target sasaran 119.748 orang.

"Sebanyak 2.100 warga usia 18 tahun ke atas telah divaksin di beberapa lokasi layanan," ujarnya, saat monitoring vaksinasi di SMPN 73, Jalan Tebet Timur II, Kelurahan Tebet Timur, Rabu (23/6).  

Diungkapkan Dyan, pihaknya membuka sentra layanan vaksinasi di tujuh kelurahan, yaitu Kelurahan Menteng Dalam, Tebet Barat, Tebet Timur, Kebon Baru, Bukit Duri, Manggarai, Manggarai Selatan dan satu di kecamatan bekerjasama dengan RSUD Tebet.

Selain itu, pihaknya juga berkolaborasi dengan beberapa stakeholder membuka layanan vaksinasi. Di antaranya, Mall Kota Casablanca dengan kapasitas vaksin per-hari 500 dan 1.000. Kemudian Rumah Sakit Brawijaya dan Rumah Sakit Tebet.

"Vaksinasi penting demi tercapai kekebalan komunitas (herd immunity) agar Jakarta bebas dari COVID-19," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Perkembangan Data Kasus dan Vaksinasi Covid-19 di Jakarta Per 22 Juni 2021

Perkembangan Data Kasus dan Vaksinasi COVID-19 di Jakarta per 22 Juni 2021

Selasa, 22 Juni 2021 1421

Peserta Vaksin Covid-19 di Kepulauan Seribu Melebihi Target Harian

Target Harian Vaksinasi COVID-19 di Kepulauan Seribu Tercapai

Senin, 21 Juni 2021 1562

Kelurahan Pegangsaan Dua Gelar Vaksinasi COVID-19 di Apartemen Gading Nias Residence

864 Penghuni Apartemen Gading Nias Residence Sudah Divaksinasi COVID-19

Rabu, 23 Juni 2021 2872

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307260

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks