Kelurahan Cengkareng Barat Terus Gencarkan Operasi Tibmask

Rabu, 23 Juni 2021 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Erikyanri Maulana 873

 Enam Pelanggar Tidak Gunakan Masker Ditindak di Tiga Pasar di Cengkareng Barat

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Kelurahan Cengkareng Barat, Cengkareng, Jakarta Barat, kembali menggencarkan Operasi Tertib Masker (Tibmask) di wilayahnya. Ini dilakukan seiring kembali melonjaknya kasus COVID-19 di ibu kota.

Operasi Tibmask bertujuan untuk mengedukasi, sosialisasi hingga mendisiplinkan warga untuk selalu mematuhi protokol kesehatan (prokes),

Lurah Cengkareng Barat, Raden Ilham Agustian mengatakan, hari ini Operasi Tibmask dilangsungkan di tiga titik yakni, Pasar Ganefo, Jl Jaya XXVV Pasar Deprok dan Pasar H Turi RW 10. Hasilnya, enam warga yang kedapatan tidak menggunakan masker langsung didata dan dijatuhi sanksi kerja sosial membersihkan area pasar.

"Operasi Tibmask bertujuan untuk mengedukasi, sosialisasi hingga mendisiplinkan warga untuk selalu mematuhi protokol kesehatan (prokes) pencegahan COVID-19," ujar Raden Ilham, Rabu (23/6).

Dalam kegiatan tersebut, sambung Raden Ilham, pihaknya juga membagi-bagikan masker kepada warga.

Menurutnya, kegiatan ini Sesuai dengan Pergub Nomor 3 Tahun 2021 Tentang Peraturan Pelaksanaan Peraturan Daerah No 2 Tentang Penanggulangan COVID-19 dan Keputusan Gubernur DKI Jakarta Nomor 759 Tahun 2021 Tentang perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Berbasis Mikro.

BERITA TERKAIT
24 Pelanggar Tibmask di Sukabumi Utara Disanksi Menyapu Jalan

24 Pelanggar Tibmask di Sukabumi Utara Disanksi Menyapu Jalan

Jumat, 18 Juni 2021 1364

 20 Pelanggar Tibmask Berhasil Dijaring di Kelapa Dua

20 Pelanggar Operasi Tibmask di Kelapa Dua Ditindak

Kamis, 17 Juni 2021 984

 21 Pelanggar Berhasil Ditindak di Sukabumi Utara

21 Pelanggar Operasi Tibmask di Sukabumi Utara Ditindak

Selasa, 15 Juni 2021 1226

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks