Gubernur Anies Sapa Tenaga Kesehatan dan Tinjau Fasilitas Kesehatan di Kepulauan Seribu

Jumat, 30 April 2021 Reporter: Yudha Peta Ogara Editor: Erikyanri Maulana 1220

Gubernur Anies Sapa Tenaga Kesehatan dan Tinjau Fasilitas Kesehatan di Kepulauan Seribu

(Foto: doc)

Gubernur Provinsi DKI Jakarta bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta mengunjungi Fasilitas Kesehatan di Kepulauan Seribu pada Jumat (30/4).

Kami ingin memastikan kondisi dan kapabilitas fasilitas kesehatan tercukupi,

Lokasi pertama yang dikunjungi adalah Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu Utara. Dalam kunjungan tersebut, Gubernur Anies disambut oleh Direktur RSUD Kepulauan Seribu, Agus Ariyanto.

“Hari ini mengunjungi Kepulauan Seribu dan titik pertama di Pulau Pramuka, tepatnya RSUD Kepulauan Seribu, di mana kami ingin pertama menyapa para tenaga kesehatan yang ada di Kepulauan Seribu. Kedua kami ingin memastikan kondisi dan kapabilitas fasilitas kesehatan tercukupi,” ucap Gubernur Anies usai peninjauan, seperti dikutip dari Siaran Pers PPID Provinsi DKI Jakarta.

Kemudian, Gubernur Anies mengapresiasi kinerja para tenaga kesehatan di Kepulauan Seribu yang telah mendedikasikan waktunya untuk melayani dan memastikan kesehatan warga Kepulauan Seribu terjaga dan cepat tertangani. Terlebih beberapa nakes diketahui bertempat tinggal jauh dari lokasi kerjanya.

"Kami mengapresiasi atas dedikasi tenaga kesehatan, ambil contoh Dirut RSUD (Kepulauan Seribu) yang sudah 14 tahun jauh dari istrinya di Pati, Jawa Tengah untuk mengabdi di sini. Ini merupakan kerja keras dan kerja ikhlas dari hati," papar Gubernur Anies.

Maka dari itu seluruh kebutuhan yang diperlukan RSUD untuk menjaga kesehatan warga Kepulauan Seribu harus dipastikan tercukupi, baik dari segi regulasi maupun sarana dan prasarana medis. Terlebih rumah sakit ini merupakan fasilitas kesehatan sentral di Kepulauan Seribu karena menjadi rujukan pertama warga.

"Kami sudah mendengar apa-apa saja yang kurang dan perlu ditambah, apa-apa saja yang perlu ditingkatkan, dan regulasi-regulasi apa saja yang perlu dikeluarkan atau direvisi. Ini (prosesnya) akan kita percepat guna menghadirkan perasaan tenang bagi warga pulau yang ingin mengakses fasilitas kesehatan," tegas Gubernur Anies.

Sementara itu, Direktur RSUD Kepulauan Seribu Agus Ariyanto menjelaskan bahwa saat ini rumah sakit yang dikelolanya memerlukan beberapa pembaruan, khususnya fasilitas dan peralatan medis. “Di sini saya jelaskan maintenance sangat tinggi, sehingga dukungan anggaran dari Pemprov DKI amat diperlukan, seperti peralatan medis dan lainnya harus diperbaharui,” jelas Agus.

Agus juga memaparkan meskipun okupansi rumah sakit di Kepulauan Seribu masih tergolong rendah, yakni 30 persen, namun keberadaannya amat sentral karena hanya RSUD Kepulauan Seribu yang paling dekat untuk diakses warga. “Kemudian kami jelaskan peran sentral RSUD walaupun okupansinya sedikit, namun keberadaannya harus ada dan sesuai standar dan itu perlu banyak biaya. Kami mohon dukungan tentang kebijakan regulasi terutama mengenai kesehatan di Kepulauan Seribu,” tandasnya.

Selain RSUD Kepulauan Seribu, Gubernur Anies juga mengunjungi Puskesmas Pulau Kelapa, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, untuk juga menyapa para tenaga kesehatan dan memastikan kapabilitas serta kondisi puskesmas.

BERITA TERKAIT
BPS Sosialisasikan Sensus Online Kepada Warga Kepulauan Seribu

BPS Kepulauan Seribu Sosialisasikan Sensus Penduduk Online

Senin, 17 Februari 2020 3128

Kelurahan Pulau Panggang Perketat Pengawasan Prokes di Pulau Pramuka

Pengawasan Prokes di Pulau Pramuka Diperketat

Kamis, 29 April 2021 1374

Gubernur Bersama Ketua TP PKK Kunker ke Kepulauan Seribu

Gubernur Bersama Ketua TP PKK Kunker ke Kepulauan Seribu

Jumat, 30 April 2021 1523

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks