Kamis, 25 Maret 2021 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1252
(Foto: Nurito)
Sebanyak 6.127 atau sekitar 27,69 persen dari target 22.125 warga lanjut usia (lansia) di Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur, sudah menjalani vaksinasi dinamis COVID-19 dosis pertama.
Camat Kramat Jati, Eka Darmawan mengatakan, untuk memaksimalkan capaian program vaksinasi dinamis bagi lansia ini pihaknya sudah membuka 11 lokasi layanan vaksinasi. Bahkan mulai Jumat (26/3) besok, akan ditambah satu titik lagi lagi di Gedung SMPN 126 Batu Ampar.
"Kita perbanyak titik layanannya agar akhir Maret ini bisa lebih maksimal lagi capaiannya," kata Eka, Kamis (25/3).
Adapun 11 lokasi layanan vaksinasi di wilayahnya ini adalah RS Al Fauzan Kelurahan Tengah, SMKN 10 Cillitan, SMPN 24 Dukuh, SMPN 281 Kramat Jati, RS Restu Kasih, RS UKI, RSUK Kramat Jati dan Ponpes Katamun Nabiyin Balekambang, Puskesmas Kecamatan Kramat Jati, RSUD Budi Asih dan RS Polri Kramat Jati.
"Khusus untuk lansia yang kesulitan transportasi ada layanan antar jemput dengan tiga bus sekolah. Kemudian kendaraan operasional Satpol PP dan kelurahan juga turut dikerahkan untuk layanan antar jemput lansia ke lokasi
vaksinasi," pungkas Eka.