PPKD Jakpus Adakan Pelatihan Desain Grafis

Rabu, 10 Maret 2021 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 1639

PPKD Jakpus Gelar Pelatihan Kolaborasi Desain Grafis

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Pusat Pelatihan Kerja Daerah (PPKD) Jakarta Pusat menggelar pelatihan kolaborasi Desain Grafis. Pelatihan yang berlangsung secara virtual mulai 9-17 Maret 2021 ini diikuti 10 peserta.

Keterampilan dan kemampuan mumpuni

Materi yang diberikan dalam pelatihan ini yakni, membuat desain logo, mug, kaos dan kartu nama menggunakan Corel Draw 2020.

Kepala PPKD Jakarta Pusat, Siti Jamharoh mengatakan, pelatihan kolaborasi ini bertujuan untuk mempersiapkan keterampilan diri serta meningkatkan daya saing para pesertanya baik dalam berwirausaha maupun menghadapi dunia kerja.

"Pemerintah sebagai regulator hadir membantu masyarakat pencari kerja maupun yang ingin menambah keterampilan. Sehingga, mereka bisa diserap pasar kerja karena keterampilan dan kemampuan mumpuni yang mereka miliki," ujarnya, Rabu (10/3).

Siti menjelaskan, salah satu dampak pandemi COVID-19 adalah masalah ketenagakerjaan yang berujung pada meningkatnya angka pengangguran. Untuk itu, diharapkan semua peserta pelatihan ini nantinya juga dapat membuka usaha secara mandiri atau berwirausaha agar dapat membuka lapangan pekerjaan dan mengurangi pengangguran.

"Kami apresiasi CV Sablon Digital Supply yang siap berkolaborasi dalam rangka mendorong wirausaha industri kreatif, khususnya sektor desain grafis dan percetakan. Semoga kolaborasi ini bisa melahirkan pengusaha baru di dunia industri kreatif sehingga memberikan kontribusi positif untuk perekonomian Jakarta," terangnya.

Ia menambahkan, para peserta akan mendapatkan sertifikat pelatihan dari PPKD Jakarta Pusat.

"Selain pengalaman, seseorang diakui berkompeten biasanya harus memiliki bukti. Adanya sertifikat ini akan meyakinkan perusahaan bahwa pencari kerja telah memiliki kemampuan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Peserta Pelatihan Kerja Bantu Penanganan Pascabanjir

Peserta Pelatihan Kerja Bantu Penanganan Pascabanjir

Senin, 22 Februari 2021 1218

DWP Dinas Nakertrans dan Energi Beri Bantuan Sembako Untuk ASN dan PJLP Terdampak Banjir

DWP Dinas Naketrans dan Energi Bantu Pegawai Terdampak Banjir

Selasa, 23 Februari 2021 1790

40 Warga Binaan di Lapas Kelas II A Salemba Difasilitasi Pelatihan Kerja

40 Warga Binaan di Lapas Kelas II A Salemba Difasilitasi Pelatihan Kerja

Rabu, 17 Februari 2021 1824

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307258

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks