Pemkot Jakbar Gelar Vaksinasi untuk ASN

Selasa, 09 Maret 2021 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Erikyanri Maulana 1124

Hari Ini, Seluruh ASN di Walikota Jakarta Barat Divaksin

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat menggelar vaksinasi COVID-19 untuk para Aparatur Sipil Negara (ASN). Vaksinasi dimulai hari ini, Selasa (9/3) dan ditarget rampung hingga tiga bulan ke depan.

Jadi, target kami per hari 200 ASN dapat dilakukan vaksinasi. Vaksinasi dimulai pukul 08.00 - 12.00,

Wali Kota Jakarta Barat, Uus Kuswanto mengatakan, total terdapat 7.627 ASN di lingkungan Pemkot Administrasi Jakarta Barat. Dari jumlah itu, 688 ASN di antaranya bertugas di Kantor Wali Kota Jakarta Barat. Untuk lokasi vaksinasi akan dilakukan di Kantor Wali Kota Jakarta Barat dan masing-masing kantor kelurahan atau kecamatan.

"Jadi, target kami per hari 200 ASN dapat dilakukan vaksinasi. Vaksinasi dimulai pukul 08.00 - 12.00," ujar Uus, Selasa (9/3).

Dikatakan Uus, untuk jadwal vaksinasi akan disesuaikan dengan jam kerja ASN. Menurutnya, para ASN tidak perlu melakukan pendaftaran karena data para ASN sudah ada di Biro Kepegawaian sehingga nantinya tinggal menunggu giliran dan jadwal vaksinasi COVID-19.

Sementara itu, Kepala Sudin Kesehatan Jakarta Barat, Kristy Warthini berharap, vaksinasi COVID-19 bagi ASN di lingkungan Pemkot Administrasi Jakarta Barat akan rampung sepenuhnya dalam waktu tiga bula ke depan.

"Semoga tidak ada kendala dan seluruh ASN bisa dilakukan vaksinasi COVID-19," tandasnya.

BERITA TERKAIT
8000 Lansia di Jakarta Barat Telah di Vaksin

8.000 Lansia di Jakarta Barat Sudah Divaksinasi COVID-19

Selasa, 02 Maret 2021 1417

Pemkot Jakarta Barat, Bahas Stunting Melalui 8 Aksi

Pemkot Jakbar Gelar Konvergensi Percepatan dan Pencegahan Stunting

Senin, 01 Maret 2021 1403

BPN dan Pemkot Jakbar Lantik 60 Satuan Tugas PTSL

Pemkot Jakbar Siap Bersinergi Sukseskan Program PTSL

Jumat, 29 Januari 2021 2934

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307258

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks