Senin, 08 Maret 2021 Reporter: Suparni Editor: Toni Riyanto 1748
(Foto: Suparni)
Sebanyak 18 penumpang kapal yang terdiri dari warga maupun wisatawan yang turun di Dermaga Utama Pulau Pramuka, Kelurahan Pulau Panggang, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Kepulauan Seribu diminta menjalani rapid test antigen.
non-reaktif
Sekretaris Kelurahan Pulau Panggang, Iskandar mengatakan, pemeriksaan dilakukan karena belasan penumpang kapal tersebut tidak bisa menunjukkan bukti atau surat keterangan negatif COVID-19.
"Berdasarkan hasil rapid test antigen semuanya dinyatakan non-reaktif," ujarnya, Senin (8/3).
Iskandar merinci, sebanyak 18 orang tersebut merupakan penumpang KM Pesona Alam dengan keberangkatan Dermaga Tangerang.
"Ini menjadi upaya kami bersama unsur terkait untuk mencegah penyebaran COVID-19 di wilayah Kelurahan Pulau Panggang," tandasnya.