Jumat, 05 Maret 2021 Reporter: Suparni Editor: Toni Riyanto 1497
(Foto: Suparni)
Petugas Sektor 7 Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu melakukan penyemprotan disinfektan di Masjid Jami Nurul Bahri, Pulau Sebira, Kelurahan Pulau Harapan, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.
Kepala Sektor 7 Sudin Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Buang Miharja mengatakan, disinfeksi dilakukan sebagai upaya mencegah penularan COVID-19.
"Banyak warga yang melakukan aktivitas ibadah di masjid. Kami lakukan disinfeksi agar seluruh sarana dan prasarana di lingkungan masjid steril," ujarnya, Jumat (5/3).
Menurutnya, dalam penyemprotan tersebut dikerahkan sebanyak empat personel berikut perlengkapan satu unit water sprayer.
"Petugas menghabiskan 30 liter cairan disinfektan untuk disinfeksi di Masjid Nurul Bahri. Semoga ini akan lebih memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga yang beribadah," tandasnya.