Rabu, 11 Maret 2015 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Widodo Bogiarto 3503
(Foto: TP Moan Simanjuntak)
Untuk mewujudkan Jakarta Utara yang bersih serta rapi, Satpol PP membersihkan coretan serta iklan liar yang tersebar di wilayah Kecamatan Koja, Tanjung Priok dan Pademangan.
Kepala Satpol PP Jakarta Utara, Iyan Sofyan Hadi menjelaskan, pembersihan ini semata-mata agar wilayah kota terlihat lebih bersih serta tidak kumuh. Selain coretan, sasaran pembersihan antara lain pamplet dan iklan yang menempel di tembok, tiang listrik, jembatan layang dan jembatan penyeberangan orang.
"Seluruh spanduk, umbul-umbul dan reklame liar juga kita bersihkan tanpa pengecualian. Selanjutnya barang-barang itu kita bawa ke gudang Satpol PP," kata Iyan, Rabu (11/3).
Menurut Iyan, aksi bersih-bersih ini merupakan agenda rutin Satpol PP Jakarta Utara selain menertibkan sejumlah kawasan dari aktivitas pedagang kaki lima (PKL) liar.