Kelurahan Tugu Selatan Intensifkan Pembersihan Tali Air

Minggu, 28 Februari 2021 Reporter: Rezki Apriliya Iskandar Editor: Erikyanri Maulana 1965

Ini Upaya Tugu Selatan Mengantisipasi Genangan

(Foto: Rezki Apriliya Iskandar)

Jajaran Kelurahan Tugu Selatan, Koja, Jakarta Utara, mengintensifkan pembersihan tali-tali air untuk mencegah munculnya genangan terutama saat hujan dengan intesitas tinggi. Ini dilakukan di beberapa titik yang ditenggarai rawan genangan terutama di RW yang lokasinya berdekatan dengan Kali Bendungan Melayu dan Kali Betik.

Jadi, kami bersihkan dan angkat apa pun yang berpotensi menghambat aliran air termasuk membersihkan sampah di lokasi penyekat sampah,

Lurah Tugu Selatan, Sukarmin mengatakan, masih ada beberapa titik di wilayahnya yang menjadi daerah rawan genangan. Biasanya, sambung Sukarmin, genangan muncul karena dipicu tingginya intensitas curah hujan ditambahkan daerah tersebut berdekatan dengan Kali Bendungan Melayu dan Kali Betik yang merupakan tempat bermuaranya air.

"Lokasinya di RW 01, 02 dan 05 yang menjadi tempat bermuaranya air menuju Kali Bendungan Melayu. Lalu di RW 07 tepatnya di RT 06 yang merupakan muara air menuju Kali Betik. Keempat titik itu merupakan lokasi saluran akhir menuju Kali Bendungan Melayu dan Kali Betik. Biasanya genangan yang muncul setinggi 10-30 sentimeter," ujar Sukarmin, Minggu (28/2).

Untuk mengantisipasi munculnya genangan, sambung Sukarmin, pihaknya bekerja sama dengan Satuan Pelaksana Sumber Daya Air Kecamatan Koja saat ini terus mengintensifkan pembersihan tali-tali air agar kondisinya selalu bersih agar dapat optimal menampung aliran air.

"Jadi, kami bersihkan dan angkat apa pun yang berpotensi menghambat aliran air termasuk membersihkan sampah di lokasi penyekat sampah. Ini kami lakukan agar aliran air dapat mengalir lancar," katanya.

Upaya lain yang dilakukannya yakni dengan menyiagakan rumah pompa berikut petugasnya.

"Kami juga mengaktifkan dua unit pompa di rumah pompa Bendungan Melayu secara bergantian. Kapasitas masing-masing unit sebesar 500 liter per detik," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 60 Kilogram Sampah Diangkut dari Tugu Selatan

60 Kilogram Sampah Diangkut dari Tugu Selatan

Jumat, 02 Oktober 2020 1810

 Tujuh Saluran Jalan Permukiman di Kelurahan Tugu Selatan Dikuras

Tujuh Saluran di Tugu Selatan Dikuras

Kamis, 31 Desember 2020 1701

Penanganan Kejadian Banjir Besar di Jakarta

Penanganan Kejadian Banjir Besar di Jakarta

Senin, 22 Februari 2021 2080

Saluran Air di Jl. H Nawar RW 02 Tugu Selatan Dinormalisasi

Saluran Air Jl H Nawar Tugu Selatan Dinormalisasi

Rabu, 10 Februari 2021 2502

 60 Kilogram Sampah Diangkut dari Tugu Selatan

60 Kilogram Sampah Diangkut dari Tugu Selatan

Jumat, 02 Oktober 2020 1810

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307258

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks