DWP Dinas Naketrans dan Energi Bantu Pegawai Terdampak Banjir

Selasa, 23 Februari 2021 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 1777

DWP Dinas Nakertrans dan Energi Beri Bantuan Sembako Untuk ASN dan PJLP Terdampak Banjir

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Dharma Wanita Persatuan (DWP) Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi (Nakertrans) dan Energi Provinsi DKI Jakarta memberikan paket bantuan sembako kepada pegawai terdampak banjir.

Meningkatkan kebersamaan dan kekompakan 

Ketua DWP Dinas Nekertrans dan Energi DKI Jakarta, Winda Yudatriana mengatakan, ada 51 paket bantuan terdiri dari beras, mi instan, makanan kemasan, teh, kopi, minyak goreng, gula pasir, dan biskuit kemasan yang diberikan kepada pegawai terdampak banjir.

"Bantuan ini bagian dari kepedulian kami, khususnya kepada pegawai Penyedia Jasa Lainnya Orang Perorangan (PJLP) di lingkungan Dinas Nakertrans dan Energi. Semoga ini bisa membantu serta semakin meningkatkan kebersamaan dan kekompakan kita," ujarnya, Selasa (23/2).

Sementara itu, Kepala Dinas Nakertrans dan Energi DKI Jakarta, Andri Yansyah mengapresiasi inisiatif DWP Dinas Nakertrans dan Energi DKI Jakarta yang terus melakukan kegiatan sosial kemasyarakatan, terutama untuk membantu sesama yang sedang mengalami musibah.

"Semoga DWP Dinas Nakertrans dan Energi terus memberikan manfaat bagi warga Jakarta dan masyarakat luas serta menjadi motivasi untuk selalu berbuat kebaikan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Banjir Cipinang Melayu, Warga Mulai Kembali ke Rumah dan Bersih-Bersih

Warga Cipinang Melayu Mulai Bersihkan Rumah

Minggu, 21 Februari 2021 1611

Peserta Pelatihan Kerja Bantu Penanganan Pascabanjir

Peserta Pelatihan Kerja Bantu Penanganan Pascabanjir

Senin, 22 Februari 2021 1213

Gubernur Anies Apresiasi Kolaborasi Petugas Hingga Warga Tangani Banjir dan Bantu Korban Terdampak

Gubernur Anies Apresiasi Kolaborasi Petugas Hingga Warga Tangani Banjir dan Bantu Korban Terdampak

Minggu, 21 Februari 2021 1809

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks