31 Usulan Dibahas Saat Musrenbang Kelurahan Pulau Kelapa

Senin, 08 Februari 2021 Reporter: Suparni Editor: Toni Riyanto 1450

31 Usulan Dibahas Dalam Musrenbang Tingkat Kelurahan Pulau Kelapa

(Foto: Suparni)

Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kelurahan Pulau Kelapa, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Kepulauan Seribu membahas sebanyak 31 usulan sebagai tindak lanjut aspirasi yang disampaikan melalui Rembuk RW.

Meningkatkan sektor pariwisata

Lurah Pulau Kelapa, Madi Moh Dali mengatakan, salah satu usulan warga yang menjadi prioritas tahun ini adalah usulan pembangunan fisik berupa dibuatkannya jembatan penghubung antara Pulau Kelapa ke Pulau Kelapa Dua.

"Adanya jembatan penghubung ini akan memudahkan mobilitas warga dan sangat potensial meningkatkan sektor pariwisata dan perekonomian wilayah," ujarnya, Senin (8/2).

Sementara itu, Kepala Suku Badan Perencanaan Pembangunan Kabupaten (Kasubanppekab) Kepulauan Seribu, Ahmad Saelani menambahkan, usulan yang dibahas dalam Musrenbang Kelurahan Pulau Kelapa terdiri dari 23 usulan pembangunan fisik dan delapan lainnya non-fisik yang mayoritas merupakan pelatihan-pelatihan atau pemberdayaan masyarakat.

"Secara keseluruhan estimasi anggarannya sekitar Rp 25 miliar," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Warga Pulau Panggang Ingin Pembangunan Jalan Penghubung Terealisasi

Warga Pulau Panggang Ingin Pembangunan Jalan Penghubung Terealisasi

Kamis, 04 Februari 2021 1810

Musrenbang Kelurahan Pulau Untung Jawa Bahas 37 Usulan

Musrenbang Kelurahan Pulau Untung Jawa Bahas 37 Usulan

Kamis, 04 Februari 2021 1359

Musrenbang Kelurahan Lenteng Agung Bahas 217 Usulan

Musrenbang Kelurahan Lenteng Agung Bahas 217 Usulan

Jumat, 05 Februari 2021 1872

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307846

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks