165 Usulan di Musrenbang Kelurahan UKU Disetujui

Rabu, 03 Februari 2021 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1865

165 Usulan di Musrenbang Kelurahan UKU Diakomodir Seluruhnya

(Foto: Nurito)

Sebanyak 165 usulan dengan nilai anggaran sebesar Rp 7,6 miliar yang diusung dalam musrenbang Kelurahan Utan Kayu Utara, Matraman, Jakarta Timur, seluruhnya disetujui.

Selanjutnya dikerjakan langsung agar warga tidak lama menunggu

Kegiatan musrenbang ini dipimpin langsung Wali Kota Jakarta Timur, Muhammad Anwar dan dihadiri anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta, Rio Sambodo, Rabu (3/2) sore.

Muhammad Anwar mengatakan, dirinya sengaja memimpin langsung kegiatan musrenbang ini agar cepat dieksekusi dan disetujui untuk selanjutnya dikerjakan langsung agar warga tidak lama menunggu realisasinya.

"Alhamdulillah semua usulan di musrenbang ini disetujui. Tentunya masyarakat sangat senang dan saya juga ikut bahagia karena RW nya pro aktif semua," kata Anwar.

Ia berharap, apa yang telah disetujui secepatnya dikerjakan, termasuk usulan non fisik berupa pelatihan kerja untuk warga.

Lurah Utan Kayu Utara, Euis Saadah menjelaskan, 165 usulan ini terdiri dari usulan fisik 145 item dan non fisik 20 item.

Untuk kegiatan fisik, skala prioritasnya adalah usulan pembuatan pagar pembatas di pinggir saluran penghubung Jl Kemuning RW 07. Di lokasi tersebut jika hujan deras air meluber jalan sehingga tidak terlihat posisi saluran airnya.

"Hal ini rawan terjadi kecelakaan karena tidak adanya pagar pembatas. Makanya diusulkan agar dipasang pagar sepanjang kurang lebih 200 meter," pungkas Euis.

BERITA TERKAIT
206 Usulan Dibahas di Musrenbang Kelurahan Kebon Pala

206 Usulan Dibahas di Musrenbang Kelurahan Kebon Pala

Selasa, 02 Februari 2021 1370

Musrenbang Kelurahan Makasar Usung 129 Usulan

Musrenbang Kelurahan Makasar Usung 129 Usulan

Rabu, 03 Februari 2021 2434

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469053

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307885

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks