FKDM di Jakpus Aktif Bantu Penanganan COVID-19

Rabu, 27 Januari 2021 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 2497

FKDM di Jakpus Aktif Bantu Penanganan COVID-19

(Foto: Folmer)

Seluruh anggota Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) di Jakarta Pusat, mulai dari tingkat kelurahan, kecamatan hingga kota, turut aktif membantu jajaran pemerintah dalam upaya memutus penyebaran COVID-19 di masyarakat.

Aktif memonitoring penerapan protokol kesehatan di lingkungan warga

Ketua FKDM Jakarta Pusat, Patriyuni mengatakan, salah satu peran yang dilakukan di antaranya memonitoring penerapan protokol kesehatan saat pendistribusian BST kepada warga di delapan wilayah kecamatan.

"Sebanyak 388 anggota FKDM mulai tingkat kelurahan, kecamatan dan kota, selalu aktif memontoring penerapan protokol kesehatan di lingkungan warga," ucap Yuni, Rabu (27/1).

Selain monitoring, lanjut Yuni, jajaran FKDM juga rutin melakukan edukasi dan sosialisasi guna meningkatkan kesadaran warga soal bahaya penyebaran COVID-19.

"Kami tak pernah lelah mengajak warga untuk memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun," jelasnya.

Ia menambahkan, anggota FKDM di Jakpus juga rutin memberikan informasi ke tim gugus COVID-19 kelurahan bila melihat keramaian di satu lokasi.

"Kami juga menggelar kegiatan pembagian masker dan penyemprotan disinfektan di permukiman warga," tandasnya.

BERITA TERKAIT
FKDM Jaktim Akan Terus Bantu Penangguangan COVID 19

542 Anggota FKDM Jaktim Aktif Bantu Penanganan COVID-19

Selasa, 26 Januari 2021 2090

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks