Aksi Dukungan untuk Ahok Ramaikan Car Free Day

Minggu, 01 Maret 2015 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Erikyanri Maulana 8201

Ratusan Warga DKI Tulis Petisi dan Tanda Tangan Dukung Ahok

(Foto: Rudi Hermawan)

Ribuan warga memberikan dukungan bagi Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) untuk mengungkap dugaan dana siluman dalam Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) DKI 2015.

Aksi ini murni dari kami yang mengatasnamakan Teman Ahok yang merupakan generasi muda yang mendukung sikap Ahok

Dukungan bagi Ahok disampaikan masyarakat saat kegiatan Car Free Day di Bundaran HI dengan menuliskan petisi di secarik kertas serta membubuhkan tanda tangan warga di atas spanduk berukuran 10 meter.

Kordinator Gerakan Teman Ahok, Aditya Yogi Prabowo mengatakan kegiatan ini murni mendukung Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama dalam memberantas korupsi. Dirinya membantah jika aksi yang dilakukan ini didanai oleh kelompok-kelompok tertentu yang selama ini mendukung Ahok.

"Aksi ini murni dari kami yang mengatasnamakan Teman Ahok yang merupakan generasi muda yang mendukung sikap Ahok," ujar Aditya di Bundaran HI, Minggu (1/3).

Dalam aksinya itu, pihaknya juga membagikan 10 ribu topeng bergambar wajah Ahok secara gratis kepada masyarakat yang tengah menikmati kegiatan Car Free Day.

"Kita pakai topeng dan membagikan topeng, biar Ahok nggak merasa sendiri. Ada 10 ribu topeng yang dibagikan," katanya.

Erwin Koes (40), salah satu warga mendukung sikap Ahok untuk mengungkap dugaan dana siluman dalam APBD DKI 2015. "Saya menilai ada kejanggalan dengan APBD DKI 2015, termasuk mengenai pengadaan Uninterruptable Power Supply (UPS) senilai Rp 6 miliar," katanya.

Abdul Muis (42), warga lainnya menilai Ahok merupakan pemimpin yang sangat berani. "Ini sikap yang patut dicontoh," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Ahok Bagikan 13.322 Kartu BPJS Kepada Warga Binaan

Ahok Bagikan 13.322 Kartu BPJS Kepada Warga Binaan

Sabtu, 28 Februari 2015 9458

       Ke KPK, Ahok Bawa Setumpuk Dokumen

Ke KPK, Ahok Bawa Setumpuk Dokumen

Jumat, 27 Februari 2015 5493

Soal Hak Angket, Djarot: Lebih Baik Aku Kerja

Soal Hak Angket, Djarot Pilih Fokus Kerja

Kamis, 26 Februari 2015 6613

 Basuki : TKD Dinamis Tetap Jalan

Ahok Tak Ambil Pusing Teguran Menpan RB

Rabu, 25 Februari 2015 19816

Basuki Resmikan Empat Rusunawa

Basuki Resmikan Empat Rusunawa

Selasa, 24 Februari 2015 4685

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks